Fun Love Game

Kalina

Moderator
MENDAPATKAN cinta itu susah, lebih susah lagi mempertahankan cinta. Terutama buat pasangan yang usia jadiannya udah mencapai tahunan, butuh penyegaran cinta. He he. Salah satunya, acara ngedate yang nggak biasa. Makan, nonton, makan lagi, nonton lagi. Bosen ah! Sekali-sekali ngedate-nya di rumah aja. Biar seru, ajak main fun love game. Pasangan baru juga boleh kok kalau mau praktekin tip ini. Let's fun!

Bekel cinta.

Kalau main yang satu ini, mungkin bisa sedikit lebih seru. Sambil melempar-lempar bola, cobalah menggodanya dengan sedikit memegang tangannya, ketika akan mengambil pion bekel. Dengan begitu, mungkin dia akan sedikit kaget dan suasana sedikit menjadi romantis serta seru. Dari situ kamu juga bisa ngeliat reflek dia saat menangkap bola dan mengambil pion.

Winning "heart" eleven.

Permainan yang satu ini bisa jadi memang hobi si dia. Jadi, pasti dia bakal seneng banget ketika kamu ngajakin dia untuk bermain salah satu permainan PS yang disukainya. Sebelum menantangnya, kamu harus latihan dulu biar jago. So, nggak ada istilah cowok harus ngalah. Tapi, kamu berusaha sendiri biar bisa menang. Sebab, cowok suka dengan tantangan. Nanti, siapa yang menang boleh request apa saja dari yang kalah. Saran kami, request tiket liburan ke Bangkok. He he he.

Ceblek nyamuk.

Permainan kartu yang satu ini bisa jadi permainan yang romantis lho. Sebab, permainan ini berhubungan dengan saling menepuk kartu dengan tangan. Siapa yang duluan menepuk kartu, dialah yang menang. Sisi romantisnya bakal kalian dapat ketika tanganmu dan tangannya berebut untuk menepuk kartu. Biarkan sedikit lama kamu memegang tangannya. Lalu lihat ekspresi wajahnya yang berubah jadi merah. Ahaha...

Scrabble love.

Games cinta yang satu ini agak serius karena kalian berdua harus berpikir untuk menyusun kata dalam bahasa Inggris. Pintar-pintar bersiasat aja buat merebut hatinya, misalnya kamu utak-atik huruf menjadi kata "love", lalu katakan cepat "I love u". Wah, wah, dijamin deh, dia bakal klepek-klepek. Seru kan, fun, romantis, sekaligus belajar bahasa Inggris. Oke, selamat bermain!



sumber : jawapos.com
 
Last edited by a moderator:
ga suka game, apapun bentuknya. Jika ak beli smartphone baru pertama-tama yg harus ak lakukan adalah menghapus apikasi game yang ada. :)
 
Saya suka banget nih permainan yang satu ini


Scrabble love.

Games cinta yang satu ini agak serius karena kalian berdua harus berpikir untuk menyusun kata dalam bahasa Inggris. Pintar-pintar bersiasat aja buat merebut hatinya, misalnya kamu utak-atik huruf menjadi kata "love", lalu katakan cepat "I love u". Wah, wah, dijamin deh, dia bakal klepek-klepek. Seru kan, fun, romantis, sekaligus belajar bahasa Inggris. Oke, selamat bermain!
 
Back
Top