Cara buat kue mangkok tepung beras

iqbal7

New member
Resep camilan enak kue mangkok mempunyai warna yang bermacam-macam, namun umumnya yang sering kita jumpai adalah yang berwarna merah muda.

Resep-Kue-Mangkok-Kukus.jpg


Bahan :

350 gr Tepung Beras
250 gr Tape Singkong, buang seratnya, haluskan
600 ml Air hangat
300 gr Gula pasir
60 gr Tepung Terigu protein rendah
2 sdt Baking powder
Pewarna makanan Merah, Kuning, Hijau atau sesuai selera.

Cara Membuat kue mangkok tepung beras:
1. Campur tepung beras, tape singkong dan 200 ml air hangat, Aduk rata, kemudian tambahkan gula pasirnya, uleni dengan tangan sampai merata.
2. tambahkan tepung terigu dan baking powder, Aduk rata.
3. Tuang sisa air tadi, aduk hingga tercampur rata. diamkan adonan selama 30 menit.
4. Bagi adonan menjadi 3 bagian, masing-masing adonan diberi pewarna yang berbeda.
5. Panaskan cetakan kue dalam dandang panas.
6. Kemudian tuangkan adonan dalam cetakan secara perlahan hingga penuh.
7. Kukus kurang lebih 30 menit sampai matang, Angkat dan sajikan.

Sumber: Cara membuat kue mangkok tepung beras lembut
 
Back
Top