Dampak Mengerikan Dari Kurang Tidur Dan Sering Begadang

bangnet

New member
Akibat-Dari-Begadang-620x315.jpg


SERANGAN jantung saat ini mudah mengintai siapa saja. Termasuk mereka yang suka begadang setiap hari karena hal tertentu.

Ada pula risiko lain yang diterima oleh seseorang yang selalu sulit tidur hingga tengah malam, sebagaimana dikutip WEB Islami

Lalu apa yang terjadi ketika tubuh butuh istirahat, namun kita memaksanya untuk terus terjaga? Agar lebih jelasnya, simak bahaya yang siap mengancam tubuh Anda berikut ini :

Menurunkan sisten imun tubuh
Begadang dapat berisiko merusak sel darah putih yang bermanfaat untuk memperkuat system imun tubuh, sehingga tubuh menjadi lemah dan mudah terserang penyakit.

Diabetes
Kebiasaan begadang menyebabkan terganggunya hormone dan produksi insulin dalam tubuh sehingga seseorang menjadi rentan
terkena diabetes.

Obesitas
Begadang dapat mengganggu sistem metabolisme tubuh. Selain itu, saat begadang, biasanya seseorang akan sering merasa lapar sehingga akan menjadikan cemilan sebagai teman terbaiknya. Oleh karena itu, tak heran jika lemak semakin menumpuk dan ancaman penyakit akibat obesitas siap mengancam Anda.

Insomnia
Memlihara kebiasaan begadang membuat tubuh Anda menjadi tidak peka dengan alarm tubuh yang seharusnya, misalnya : hilangnya rasa kantuk. Kondisi sulit tidur tersebut disebut dnegan insomnia.

Hipertensi
Begadang membuat tekanan darah dalam tubuh naik dengan cepat yang diakibatkan karena stress. Untuk itu, usahakan menjaga pola tidur yang baik agar tubuh sehat.

Sakit kepala
Begadang membuat seseorang lebih rentan menderita sakit kepala. Hal itu, karena otak diforsir untuk bekerja seharian penuh tanpa istirahat. Agar otak dan tubuh lebih sehat, sebisa mungkin istirahatkan dengan waktu tidur yang tepat.

Jantung dan stroke
Jantung bekerja 24 jam tanpa istirahat. Dengan tidur yang cukup, maka sama artinya memberi kesempatan jantung untuk beristirahat. sebaliknya ketika Anda begadang, secara otomatis kinerja jantung jadi semakin berat sehingga risiko penyakit jantung dan stroke semakin meningkat.

Penyakit kanker
Begadang dapat mengurangi produksi hormone melatonin yang mengakibatkan radikal bebas penyebab kanker mudah berkembang dalam tubuh.
Nah, ternyata banyak sekali bahaya yang siap mengancam Anda apabila memelihara kebiasaan begadang. Semoga informasi diatas membuat Anda semakin memahami pentingnya istirahat cukup pada malam hari.

Selengkapnya di Bahaya Sering Begadang
 
tu banyak begadangnya orang2 berduit!
kalo orang miskin so pasti bebas dari macem2 penyakit.. palagi mikir buat cari makan besok mesti kerja apa dimana.
masalah utama sebenarnya bukan tidur pa meleknya. tapi konsumsi racun yg masuk keperut. disamping takdir embahnya nasib.

- n1 -
melek. mikir. gali inspirasi. ciptakan sesuatu yg baru. sukur2 inget ke yg "superhero" sambil baca mantra minta sehat (kalo punya).
 
banyak bener penyakit kronis smua lagi,,

oh iya setau ku juga bisa bikin kulit cepet keriput gitu hehee
 
yg penting gizi+waktu tidur cukup.
kalo semua ngikutin momok begadang tu buruk,misal haramkan sekalian... ga akan ada penjaga malem+apotik,market yg buka 24 jam.
santai saja... cuma kicauan burung!

- n1 -
yg bilang pasti suka dengerin lagu2nya bang oma.
 
tentunya begadang bikin daya tahan tubuh juga melemah makanya gampang terserang berbagai macam penyakit yaa gan,
makanya mulai sekarang hindari begadang yaaa guys!
 
Back
Top