Gelar Pahlawan Nasional Untuk Soeharto

Status
Not open for further replies.

Dipi76

New member
Ada rencana pemberian gelar pahlawan nasional untuk Mantan Presiden Soeharto. Pro dan kontra pun bermunculan.

Ada pendapat seperti ini
Kompas.com said:
Soeharto dinilai tak pantas dijadikan pahlawan nasional mengingat segala pelanggaran hak asasi manusia serta kasus korupsi selama 32 tahun kepemimpinannya. "Gelar itu menghina akal sehat dan hati nurani," lontar Fadjroel Rachman, Ketua Lembaga Pengkajian Demokrasi dan Negara Kesejahteraan.

Tempointerakatif said:
Eks Sekretaris Lembaga Sejarah Central Comitte Partai Komunis Indonesia (CC-PKI) Semaun Utomo menolak keras jika pemerintah memberikan gelar Pahlawan Nasional bagi Soeharto, eks Presiden kedua Indonesia. "Kami protes, Soeharto telah melakukan banyak pelanggaran hak asasi manusia masa' dijadikan sebagai pahlawan nasional," kata Semaun kepada Tempo di Semarang, Ahad (17/10).

Ada juga pendapat yang pro
Tempointeraktif said:
Menurut Priyo, dengan segala kelebihan dan kekurangannya, mantan Presiden Soeharto merupakan tokoh besar bangsa ini dan patut untuk dianugerahi gelar sebagai pahlawan nasional. “Dengan segala kekurangan, nyatanya beliau adalah salah satu putera terbaik yang pernah dilahirkan bangsa ini. Demikian pula dengan tokoh lain seperti bung Karno dan Bung Hatta. Mereka tidak sempurna tapi mempunyai sesuatu yang patut diapresiasi,” ujar dia.
Tempointeraktif said:
Pendapat serupa juga dikatakan oleh Ketua DPP Partai Demokrat, Ruhut Sitompul. Ruhut mengatakan, Soeharto adalah tokoh Indonesia yang juga berjasa dalam pembangunan di negeri ini. Karena itulah dia meminta kepada segenap pihak untuk tidak hanya melihat sisi negatifnya saja. “Beliau tokoh di era Orde Baru. Kita jangan lihat kejelekannya saja. Baiknya juga banyak.” kata Ruhut.


Bagaimana dengan pendapat dan pandangan rekan2 di sini?


-dipi-
 
Wong cilik memiliki kesalahan sebesar porsi yang dimilikinya, orang besar dengan porsi yang besar tentu memiliki porsi kesalahan yang besar (dilihat dalam takaran porsi wong cilik), padahal kita semua memiliki kesalahan yang sama pada porsinya masing-masing. Hayooo..ngaku deeeh
 
Pahlawan Nasional adalah mereka yang selama hidupnya tidak pernah mengkhianati NKRI. Pahlawan paripurna
Aku kurang tahu apakah bpk.Soeharto demikian.
Kalau hanya berjasa di bidang ekonomi sebut saja pahlawan ekonomi.
Kok repot
 
saya setuju Soeharto jadi pahlawan nasional
lebih banyak kebaikan yang dia lakukan ketimbang kesalahannya
bahkan saya pribadi lebih respek sama soeharto dari pemimpin negara setelah beliau meninggalkan kepemimpinan negara
 
kalau dari segi ekonomi aku akui dijaman kepemimpinannya pak harto memang rakyat lebih bisa berbelanja dengan leluasa, tapi sisanya saya gak yakin tuh lagipula selama 32 tahun kepemimpinannya apa sih yang bisa dirasakan selain itu tadi, kemerdekaan berbelanja :D hidup shopping....
 
Cukup ga cukup
bisa ga bisa
Pahlawan atau bukan Pahlawan
Segala hal hanya tuhan yang tahu.......??
Sulit saat ini untuk membuat penilaian secara obyektif....
semua orang mengklaim dirinya serba bisa.... dan bisa...?
tapi perlu diketahui, sebenarnya mereka ada yang tidak bisa.....
yaitu, tidak bisa JUJUR
semua orang mengklaim dirinya punya... apa saja, KOMPETENSI, KHARISMA dan JASA
Tetapi sesungguhnya ada yang tidak mereka punyai...
yaitu punya MALU
 
pahlawan nasional? semua kesulitan yg kita hadapi sekarang adalah imbas dari kepemimpinannya, mulai dari pemabalakn liar yg telah ada sejak era suharto (perusahaan kayu kan punya anaknya) hasilnya...banjir bandang di papua, kalimantan menyusul, pertumbuhan ekonomi? lihat berapa banyak hutang yg menumpuk...intinya, meski terlihat kita makmur di era kepemimpinannya, namun kita tidak pernah tahu kalo itu semua cuma kamuflase, ujung2nya kita dan anak kita yg mersakan akibatnya.
 
saya setuju, setidaknya saya juga merasakan murahnya biaya sekolah saat dipimpin oleh soeharto. harga beras cuman 650 rupiah/kg. Rasanya memang perlu pemimpin yang otoriter supaya peraturan tegas ditegakan, tapi memang ada sisi buruknya juga :)
 
pahlawan nasional? semua kesulitan yg kita hadapi sekarang adalah imbas dari kepemimpinannya, mulai dari pemabalakn liar yg telah ada sejak era suharto (perusahaan kayu kan punya anaknya) hasilnya...banjir bandang di papua, kalimantan menyusul, pertumbuhan ekonomi? lihat berapa banyak hutang yg menumpuk...intinya, meski terlihat kita makmur di era kepemimpinannya, namun kita tidak pernah tahu kalo itu semua cuma kamuflase, ujung2nya kita dan anak kita yg mersakan akibatnya.

Aaaaa . . . . .jaman sekarang susah ya jadi pahlawan. sampai anak cucunya harus diusut dulu punya dosa apa nggak.

harus ada komite pengusutan pahlawan nasional nih, siapa tahu anak apa cucu nya pernah ngemplang nggak bayar makanan diwarung, apa nyuri rambutan tetangga. ntar gelar bapaknya bisa dicabut lho . . . .
 
Beruntunglah saya yang nggak pernah mendapatkan pelajaran sejarah Nasional saat bersekolah...:))

Dari situ saya jadi bisa belajar soal sejarah nasional sendiri tanpa ada pengaburan sejarah. Dan dari belajar sejarah nasional bukan dari sekolah itulah saya jadi tahu bahwa sebenernya pahlawan2 nasional kita pun tidak selalu "bersih". Pahlawan bagi sebagian orang, bisa jadi musuh bagi sebagian lainnya. Diponegoro adalah pahlawan nasional, tapi masih ada sebagian keturunan warga Tionghoa di pesisir pantai utara yang mengecapnya sebagai penjahat etnis. Imam Bonjol adalah pahlawan nasional tapi masih ada sebagian (bahkan Sampai sekarang) yang membuat petisi untuk meninjau kembali gelar pahlawannya berkaitan dengan pembantaian pribumi di tanah batak. Coba mungkin ada yang bisa menyebutkan siapa pahlawan kita yang benar2 "suci" dan bisa diterima oleh banyak golongan? Mereka hanya bersih dan diterima oleh semua golongan karena pelajaran sejarah yang dicekokkan dari SD sampai SMA mengatakan demikian. Beruntunglah saya tidak pernah mendapatkan cekokkan seperti itu.

So...Pak Harto diberi gelar pahlawan? No big deal. He's a Human being, right? Not an angel. Dan katanya manusia tak luput dari dosa. :))



-dipi-
 
Terlepas dari catatan hitam beliau,,,

gw setuju.. membangun Indonesia selama 32 taon bukan hal yang mudah.. banyak banget kemajuan negara kita di Berbagai Bidang kehidupan.. :)
 
Tapi kan beliau matinya dalam keadaan sakit karena dah ga bisa lagi korupsi?? Bukan karena mikir negara or ngebela negara kan matinya? So yang pantas jadi pahlawan nasional itu yang bagaimana sich???
 
Tapi kan beliau matinya dalam keadaan sakit karena dah ga bisa lagi korupsi?? Bukan karena mikir negara or ngebela negara kan matinya? So yang pantas jadi pahlawan nasional itu yang bagaimana sich???
Pak Karno, Pak Dirman, Cut Nyak Dien dll itu matinya karena sakit loh...:)


-dipi-
 
sebagai seorang guru, saya bersedih melihat mental anak bangsa saat ini.....
banyak di antara kita hanya melihat hitamnya seseorang dari pada putihnya..
jujur ga jujur... 90% manusia Indonesia yang saat ini ngaku pintar
n berjasa ama negara adalah produk pendidikan pada jaman Pak harto memimpin bangsa ini...
ga kebayang deh kalo sewaktu masih bersekolah di SD, SMP, n SMA dulu keadaan negara kacau kayak saat ini...
apa bisa kita masih bernafas hari ini andai saat itu negara yang dipimpin pak harto kacau balau....

tanpa kita sadari.... beliau sebagai pemimpin telah menjamin keamanan dan ketentraman di negera ini beberapa dekade yang lalu...
nama negara ini begitu tersohor di penjuru dunia dengan berbagai prestasinya... swasembada pangan pernah kita alami....
apakah semua itu bukan prestasi yang harus dihargai..???

tidak pernah ada wilayah NKRI yang dicaplok orang luar
tidak pernah ada antrian panjang BBM...
tidak pernah ada aset budaya bangsa di ambil orang.....
nilai-nilai luhur pancasila sebagai dasar negara terpatri di sanubari rakyat...
apakah itu bukan prestasi yang harus di hargai????

bandingkan dengan saat ini....,
satu-satunya yang berbeda adalah hanya kebebasan berpendapat yang salah arah....
semua orang berhak ngomong seenak udelnya...dan merasa dirinya paling benar..
antrian terjadi di mana-mana...
aset negara dicaplok orang, wilayah NKRI juga jadi korban.... harga diri bangsa tergadai oleh sebuah demokrasi...yang mengatasnamakan rakyat..huh...bosan..
nilai-nilai luhur budaya bangsa dan sopan santun serta etika juga ikut tergadai dengan sebuah kebebasan berpendapat yang salah arah.....
korupsi, kolusi, dan nepo...tetap aja berlangsung dan terjadi di semua aspek kehidupan....
tidak ada bedanya dengan orde baru yang dikambinghitamkan....
apakah ini hasil dari sebuah REFORMASI..?????????????????
sungguh sangat sedih dan pilu melihat nasib bangsa yang besar ini.....

kesimpulannya... sebagai manusia Pak Harto juga punya salah disamping prestasinya memimpin bangsa ini....
sehingga pantas menurut saya mendapat gelar Pahlawan Nasional....
 
Last edited:
setuju banget ama komen diatas gua.. :D
Tak ada satu pun pulau yg lepas dlm kepemimpinan pak Harto.. malah nambah.. hehehe.. Hidup NKRI!! Forza Milan!! loh..???
 
..korupsi, kolusi, dan nepo...tetap aja berlangsung dan terjadi di semua aspek kehidupan....

lhooo.. bukankah itu warisan beliau beserta kroni"nya? nah sekarang dampak warisan itu baru jelas terlihat dimana".. :))
Beliau memang tokoh yg dipuja & dihujat rakyatnya :D
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top