Harga Minyak WTI Rebound

adidananto

New member
oil-oil-700x357.jpg



Harga minyak mentah pada akhir perdagangan Selasa dini hari tadi akhirnya berhasil menghentikan fase penurunan dan berakhir di teritori positif (11/8). Harga minyak mentah mengakhiri paceklik yang telah terjadi selama tiga sesi berturut-turut menyusul rally harga bensin dan diesel akibat pemadaman yang terjadi di penyulingan minyak AS.

Anjloknya nilai tukar dollar AS juga menjadi salah satu penyebab kenaikan harga komoditas minyak mentah. Dollar yang melemah membuat harga komoditas yang diperdagangkan dalam mata uang tersebut menjadi relatif lebiih murah bagi para pembeli luar negeri sehingga permintaan di pasar mengalami kenaikan.

Hedge fund dan para spekuan besar meningkatkan eksposure bullish terhadap harga minyak mentah WTI untuk pertama kalinya dalam tujuh minggu belakangan. Akan tetapi kondisi bullish tersebut belum sepenuhnya solid sebab masih ada kekhawatiran bahwa permintaan yang lemah diperparah oleh pasokan yang sedang tinggi.


 
Back
Top