Tangerang Selatan Sering Jadi Pusat Kegiatan Teror

bukansensasi

New member
Centroone.com - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memetakan setiap daerah yang dianggap rawan dijadikan tempat kegiatan kelompok Islamic Of Irak and Suriah (ISIS) melakukan doktrinisasi dan perekrutan di Indonesia. Salah satu wilayah yakni Tangerang Selatan (Tangsel).

Hal itu tak dipungkiri Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo di Kompleks Kejaksaan Agung, Jakarta, Kamis (26/3/2015). Bukan tanpa alasan daerah itu terbilang rawan. Sebab, daerah itu kerap dijadikan tempat sekaligus markas untuk menjalankan kegiatan-kegiatan yang bersifat teror. "Kita sudah punya peta-peta merah. Tangsel salah satunya ‎yang banyak digunakan kegiatan," kata Tjahjo Kumolo.

Disisi lain, Tjahjo mendukung rencana adanya revisi Undang-Undang terorisme. Sebab, hal itu dapat dijadikan payung hukum ‎dalam mencegah Warga Negara Indonesia (WNI) yang ingin bergabung dalam gerakan radikal tersebut. "Sudah banyak indikasi ibadah umroh dijadikan kedok oleh kelompok ISIS untuk memberangkatkan masyarakat Indonesia yang berkeinginan bergabung dengan ISIS di Suriah," tandas Tjahjo.

Sebelumnya tim gabungan yang terdiri dari Datasemen Khusus 88 Anti Teror Polri, BNPT dan Polda Metro Jaya sebelumnya telah menangkap tiga orang terduga kelompok ISIS di Malang, Jawa Timur, Rabu (25/3/2015). Mereka berinisial HA (51), AM (46), dan AJ. Tersangka AJ diduga penyandang dana yang memfasilitasi sejumlah orang berangkat ke Suriah untuk bergabung dengan ISIS. Dia juga yang disinyalir memberangkatkan Abu Jandal, salah satu pimpinan ISIS asal Indonesia di Suriah yang sempat mengancam Panglima TNI Jenderal Moeldoko dan Banser NU beberapa waktu lalu melalui video di Youtube.


Buset, makin serem aja nih Indonesia.. saya jadi ngeri <:&
 
Back
Top