Sweet God

Sweet God
sweet-god-3.jpg


karya Meca Tanaka. Tamat 4 Volume.

Hinagiku Matsumoto, cewek 16 tahun biasa. Suatu hari, saat dia sedang bermain baseball, bola homerun yang dipukulnya merusak sebuah kuil kecil yang ada di gunung belakang sekolahnya. Di kuil yang rusak itu terdapat sebuah cermin yang merupakan persemayaman dewa kuil tersebut. Saat Hinagiku menyentuhnya, bola cermin itu malah masuk ke dalam tubuhnya! Hinagiku yang kaget, bertambah kaget dan shock saat tiba-tiba seekor anjing putih bisa berbicara dan menyebut dirinya sebagai "pengganti Dewa". Belum hilang ke-shock-an Hinagiku, karena setelah kejadian itu dia juga jadi melihat makhluk-makhluk aneh yang sebelumnya belum pernah dia lihat ada di sekelilingnya. Saat dia diserang sebuah makhluk, saat itulah muncul seorang pemuda samurai(?) dan anjing putih yang waktu itu berbicara padanya!




Hinagiku matsumoto
seorang gadis smu yang meskipun ditinggal kedua orangtuanya, menyadari bahwa terus mengasihani diri sendiri tidak akan memberikan apa-apa dalam kehidupannya di masa datang. Mengangumkan, karena selalu bekerja dengan giat, ia mendapatkan kepercayaan yang besar dari para orang dewasa. Orang-orang dari tempatnya bekerja sambilan pun memberikan toleransi bila Hina sedikit terlambat atau libur.


Koma
Adalah Komainu, penjaga persemayaman dewa yang diciptakan oleh Dewa sebagai penjaga Dewa Misato. Makanya, apa pun yang terjadi, Dewa menjadi prioritasnya. Sifatnya sangat santai, kadang-kadang ceria dan pandai bergaul. Terampil untuk memabuat kekkai dan melakukan pertahan dan kurang bisa penyerangan.


Shishi

Yang juga Komainu, anaknya agak aneh dan sedikit. Banyak hal tentangnya yang akan dikuak disetiap cerita. Dia lebih sering memakai yukata. Dan suka makanan yang manis. Dan tipe penyerang, langsung menebas segala sesuatu yang membahayakan Dewa dengan pedangnya dan lemah terhadap pertahanan.


Kyubi
Salah satu siluman, dan mempunyai sifat yang dingin dan sedikit genit, seperti namanya "rubah ekor sembilan".

ini ceritanya lumayan gokil, ceweknya lucu, dan karakter-karakter cowoknya juga mendukung banget ceritanya, :D


referensi Sweet God volume 1
 
Last edited:
iya :)) tapi kyubi disini bukan sehebat dan seutama kayak naruto.
pengarangnya ngambil nama kyubi karna sejarah kyubi, kyubi/rubah ekor sembilan dulu kan seorang cewek yang cantik yang suka menarik perhatian lelaki, jadi kyubi yang disitu diadaptasi menjadi cowok yang genit n suka maen perempuan.

ceritanya singkat aja, cuman 4 volume, dan endingnya lumayan bagus walau agak sedikit aneh n nyebelin juga :D
 
Back
Top