imnanay
New member
Masterchef Indonesia @ namaku-superyoss.blogspot.com
MasterChef Indonesia tidak hanya mencari bakat orang-orang yang mampu meramu makanan, juga para peserta akan dinilai dari segi kreativitas, inovasi, wawasan, serta kecepatan dalam proses memasak. Ajang pencarian bakat yang ditujukan untuk peserta perorangan dan tidak berkelompok ini tidak hanya dituntut untuk dapat memasak segala jenis makanan baik tradisional maupun internasional, namun harus mahir pula dalam menciptakan hidangan-hidangan baru yang kreatif, serta trik penyajian yang cantik dan menarik.
Selain harus memiliki kemampuan memasak, mereka yang mengikuti audisi MasterChef Indonesia harus berusia minimal 18 tahun dan maksimal 60 tahun pada 1 Februari 2011.
Dalam setiap sesi para calon mastercheff ditantang untuk membuat masakan yang serupa dengan masakan yang dimaksud oleh koki ahli, dan makanan yang mendekati sempurnalah yang akan mendapatkan gelar dan pujian dari sang koki Ahli dan akan menduduki posisi 'Pimpinan'.