FlexiCOMBO dari Telkom Flexi

andro_meda

New member
FlexiCOMBO dari Telkom Flexi



Telkom Flexi pada bulan Agustus ini memperkenalkan layanan baru yaitu FlexiCOMBO yang merupakan layanan yang memungkinkan Anda sebagai pelanggan Flexi baik Classy atau Trendy untuk tetap dapat berkomunikasi (voice, SMS dan data) di berbagai kota menggunakan beberapa nomor temporer di kota yang bersangkutan dengan hanya satu kartu R-UIM (atau satu handset ESN). Sebenarnya FlexiCOMBO ini bukanalah layanan yang baru dari TelkomFlexi tetapi layanan lama yang lebih dipermudah. Dimana anda sekarang bisa bisa memohon FlexiCOMBO cukup dengan SMS Saja. seperti :
Anda harus mengirimkan SMS ke 777 ketika masih berada di lokasi home. Format SMS untuk aktivasi FlexiCOMBO adalah:

Untuk mengaktifkan nomor COMBO
Ketik: On[spasi][KodeArea/NamaKota] kirim ke: 777
Contoh: On 022 atau On Bandung
Selanjutnya tekan *77 [OK] untuk mengaktifkan Call Forwarding, dan untuk menonaktifkan tekan *770 [OK]

Sedangkan untuk menonaktifkan nomor COMBO anda
Ketik: Off[spasi][KodeArea/NamaKota] kirim ke: 777
Contoh: Off 022 atau Off Bandung
Anda harus melakukan perpanjangan nomor Flexi Combo anda setiap 3 hari sekali dengan cara :Ketik: Renew kirim ke: 777

Ada juga bisa Melihat Nomor COMBO yang sedang aktif dengan cara Ketik : LIST kirim ke : 777
Bagaimana bila anda tidak berada pada lokasi home atau lokasi asal nomor anda ketika mau mengaktifkan Flexi COMBO ini?. Sementara ini anda harus datang ke plaza telkom terdekat, tetapi nantinya anda cukup menelepon ke 147. Jumlah nomor combo yang aktif pada saat bersamaan maksimal 2 nomor saja. Layanan yang didapat dari Flexi COMBO anda adalah

1. Layanan Voice :
- Outgoing voice call (Melakukan Panggilan)
Pelanggan dari nomor COMBO dapat melakukan panggilan (outgoing voice call) ke semua nomor tujuan, kecuali IN
(08061, 08091) dan SLI (01X, 00X ) ketika berada di visiting area. Nomor yang muncul di handset tujuan adalah nomor
COMBO lokasi visiting yang bersangkutan.
- Incoming voice call (Menerima Panggilan)
Pelanggan dapat menerima panggilan (incoming voice call) dari nomor pemanggil ketika berada di visiting area dengan
fitur Call Forwarding

2. Layanan SMS :
- Outgoing message (Pengiriman SMS)
Pelanggan dari nomor COMBO dapat melakukan pengiriman SMS (outgoing message) ke semua nomor tujuan, kecuali
nomor SMS Premium (SMS Content) dan SMS International, ketika berada di visiting area.
- Incoming message (Penerimaan SMS)
Pelanggan dapat menerima SMS (incoming message) dari nomor pengirim ketika berada di visiting area.

3 Layanan Data, Content dan Fitur :
- Akses Internet ke PDN dan WAP dapat Anda dilakukan di visiting area menggunakan nomor COMBO.
- Layanan VSMS dapat Anda gunakan di visiting area menggunakan FlexiCOMBO.
- Registrasi dan setting layanan FlexiTone dan SMS Premium Flexi (SMS Content Flexi) tidak dapat Anda lakukan di visiting area.

Metoda Pembayaran untuk Flexi COMBO ini dibagi 2 yaitu :
- Classy: Tagihan Anda hanya berada pada Nomor Induk (single bill), walaupun menggunakan banyak nomor COMBO.
- Trendy: Saldo pulsa Anda hanya berada pada Nomor Induk (single account), walaupun menggunakan banyak nomor COMBO.

Sedangkan untuk pengisian pulsa Trendy ketika di lokasi visit :
- Menggunakan e-voucher : dapat Anda lakukan pada nomor Induk maupun nomor COMBO.
- Menggunakan kartu voucher fisik : dapat Anda lakukan di lokasi home maupun di lokasi visit.

Telkom mengenakan tarif yang sama baik Classy maupun Trendy hanya saja bila orang lain menelepon pada nomor induk atau nomor asal sedangkan anda sekarang ada di lokasi visit Misalnya: anda di Bandung dan asal anda dari Jakarta dan orang menelopon nomor Flexi Jakarta anda akan dikenakan biaya Call Forwarding sebesar Rp. 250 / 30 detik flat ke seluruh kota di Indonesia. Sedangkan untuk biaya SMS ke 777 sebesar 75 Rupiah per SMS baik Classy maupun Trendy. Harga Trendy ini sama dengan Classy karena masih masa promosi sampai Desember 2006 kalau tidak promosi akan sebesar 100 rupiah perSMS. Dan promo tarif telepon antar flexi sebesar 49 rupiah per-menit juga diperpanjang sampai akhir Desember 2006. Apakah dengan adanya promo FlexiCOMBO akan banyak penguna yang pindah ke Flexi ?

diambil dari : Cellular Diary :: Indonesian Mobile Portal : Berita, Spesifikasi Lengkap Handphone, Iklan Handphone Dan Lelang Nomor Cantik Gratis Tanpa Batas Waktu
 
saya pengguna flexy baru

combo itu maksudnya nomor jakarta bisa dipakai dikota lain begitu kan??

ada list nomor code lengkapnya gak?
 
Back
Top