Imbang Lawan Milan, Peluang Celtic Berat

kurdadia

New member
GLASGOW--MIOL: Harapan Celtic untuk melaju ke babak perempatfinal Liga Champions setelah hanya bermain imbang tanpa gol lawan AC Milan di kandang sendiri, Selasa (20/2).

Apalagi jika melihat rekor tandang Celtic selama ini, di mana mereka kalah 11 kali dan imbang sekali.

Namun, meski tak mampu meraih angka sempurna di hadapan pendukungnya sendiri, manajer Celtic Gordon Strachan tetap bangga dengan anak asuhnya.

Tetapi ia tetap menuding teknik permainan anak asuhnya tidak dikeluarkan 100 persen. Jika para pemain Celtic tampil seperti biasanya, ia yakin mampu meladeni tekanan Milan.

"Milan sangat bagus dalam menekan kami dan permainan mereka juga bagus dan saya pikir kami mampu mengimbangi mereka," katanya.

"Tapi ketika kami mendapatkan bola, sepertinya kaki para pemain lemas sehingga banyak operan yang tidak akurat," ujarnya.

"Saya masih yakin kami dapat menang di San Siro, tapi para pemain juga harus yakin juga (untuk menang," tutur Strachan.

Sementara itu, manajer Milan Carlo Ancelotti mengaku puas dengan hasil imbang tersebut dan ia yakin anak asuhnya mampu melaju ke babak selanjutnya.

"Saya senang dengan apa yang telah kami mainkan dan tentu saja dengan hasil pertandingan tersebut," ungkap Ancelotti.

Dalam laga itu, sebenarnya Celtic banyak melakukan tendangan bebas dan penjuru yang membahayakan gawang Milan, namun buruknya penyelesaian akhir yang membuat semua peluang itu terbuang percuma.

Meski bermain di kandang Celtic, namun Milan memiliki peluang bagus untuk menciptakan gol pada menit ke-6 melalui tendangan Kaka. Namun tendangannya masih mampu ditangkap kiper Celtic Artur Boruc.

Pada menit ke-14, giliran Celtic memiliki peluang setelah Aiden McGeady mampu melewati hadangan para pemain Milan dan mengoper bola kepada Kenny Miller. Tapi sayang tendangan Miller masih terlalu lemah sehingga dengan mudah diselamatkan kiper Milan Zeljko Kalac.
 
Back
Top