Wow, Helm Ini Dilengkapi Bluetooth

askom

New member
013_03_07_57_772203_RnHVpFYu9X-8689513789534869337_jpg.png

NEW YORK – Teknologi terus merambah hampir ke seluruh bagian keseharian kita, tak terkecuali helm sepeda. Seperti apa teknologi terbarunya?

'Dora' merupakan helm sepeda inovatif yang didesain oleh Balazs Filczer. Di helm ini terpasang lampu dan kamera yang terhubung ke speaker mini di helm yang digunakan bagi mereka yang suka bersepeda.

Dilansir treehugger, Rabu, (6/3/2013) desain ini menggabungkan kontrol pengendali di pegangan sepeda menggunakan bluetooth di helm untuk mengaktifkan dan mematikan signal.

Sehingga Anda dapat menginformasikan rute perjalanan yang akan di tempuh ke sesama teman bersepeda.

“Dibutuhkan keamanan tingkat tinggi yang baru bagi mereka yang menyukai kegiatan bersepeda, salah satunya dengan menghadirkan lampu di helmnya,” ungkap sang desainer, Filczer.

Ia melanjutkan bahwa untuk penempatan lampu ditampilkan di setiap sisi, termasuk lampu signal di samping helm dan lampu ekor di belakang. “Dengan begitu akan terlihat jelas dan terang,” lanjutnya.

 
Menarik sekali bisa dimanfaatkan untuk keperluan transfer data atau yang lain. Berhubung memang semua itu digunakan oleh manusia. Untuk saat ini lebih canggih lagi.
 
Back
Top