BBM akan hadir di iOS dan Android

charlez_r

New member
_515201365201.jpg


Pada acara Blackberry Live 2013 tidak hanya Blackberry Q5 yang diperkenalkan tetapi ada kejutan lainnya bahwa BlackBerry Messanger (BBM) akan hadir untuk perangkat iOS dan Android.

Pada versi pertama BlackBerry Messenger yang akan diluncurkan nanti untuk perangkat iOS dan Android, akan hadir dengan beberapa fitur utama dari BBM seperti:
- BBM Chats
- Multi Chats
- Voice note sharing
- BBM Groups

Sayangnya BlackBerry belum mengumumkan kapan pastinya akan meluncurkan BBM di perangkat iOS dan Android. Namun yang pasti BBM ini hanya bisa digunakan pada perangkat Apple yang menggunakan iOS 6.0 atau lebih baru, sedangkan untuk perangkat Android minimal menggunakan Android 4.0 ICS atau lebih baru.

Kalau ini benar-benar terjadi bagaimana dengan pengguna Blackberry, apakah mereka akan beralih ke Android karena bisa BBM karena perkembangan HP Android yang lebih pesat dibanding dengan Blackberry.

Sumber
blogs.blackberry.com

Via

Mobile88

Lihat juga berita lainnya:
 
seperti makan buah simalakama untuk blackberry, antara kehilangan konsumen atau makin banyak yang memakai bb
 
Sudah pernah mencoba dan ternyata berat berjalan di android. Barangkali sekarang sudah tidak jamannya lagi pakai b bm ini.
 
Back
Top