5 Hal yang Terjadi Saat Anda Minum Kopi Pertama di Pagi Hari

spirit

Mod
25791db2-3c98-4ef4-a1e7-f82ea8cc2b71.jpeg

Mengawali hari dengan secangkir kopi sangatlah nikmat. Ternyata kopi 'melakukan' hal ini pada otak Anda saat dihirup pertama kali.

Kopi akan memberi kejutan saat orang mencicip cangkir pertamanya di pagi hari. Efek yang ditimbulkan beragam seperti antisipasi hingga rasa senang usai menyesapnya.

Kopi sendiri memang disukai banyak orang dan dipilih sebagai 'teman' sarapan. Minum kopi bisa langsung memberi suntikan semangat dan fokus. Inc (9/10) mengungkap hal yang 'dilakukan' kopi pada otak Anda saat diminum pagi hari.

1. Memikirkan kopi
Sebelum meminumnya, memikirkan kopi di pagi hari sudah memiliki efek untuk seseorang. Sebab sistem endokrin akan membuat dan menghasilkan dopamine, sebuah hormon kesenangan antisipatif. Hal ini menurut Lumen's Introduction of Psychology. Dengan kata lain, Anda akan merasa senang bahkan hanya dengan memikirkan akan minum kopi.

2. Membuat kopi
Karena Anda mengaitkan kopi dengan kesenangan, segala hal yang Anda lakukan untuk meminum kopi menciptakan respons Pavlovian. Menurut Journal of Social Science Information, isyarat lingkungan seperti menyeduh kopi Anda sendiri atau menyetir ke kedai kopi favorit Anda juga melepaskan dopamin lebih banyak ke otak.

3. Mencium aroma kopi
Aroma sewaktu-sewaktu bisa mengingatkan Anda akan pengalaman lalu karena aroma bersifat sebagai pengingat otak yang kuat. Menurut jurnal dari American Chemical society, "Aroma kopi mengatur ekspresi lebih dari selusin gen dan perubahan ekspresi protein." Dengan kata lain, "bangun dan mencium aroma kopi" lebih dari sekadar metafora.

4. Minum kopi
Tubuh Anda menyerap kafein dengan cepat, jadi itu langsung menyentuh otak hanya dalam beberapa menit. Saat kafein tersebut masuk, akan menempel pada neuron Anda dan menarik hormon adenosine yang dapat menyebabkan kantuk.

Namun saat hormon adenosine tersebut tidak mengikat pada neutron Anda, itu akan menyebabkan Anda terjaga, bangun, dan lebih berenergi. Setelahnya sistem endokrin bereaksi karena tidak adanya adenosine yang mengikat glutamat, dan membuat neutron Anda meningkatkan kemampuan belajar dan mengingat.

5. Usai minum kopi
Setelah Anda selesai minum kopi pertama, Anda akan bersemangat. Ini sangat kontras saat Anda bangun dari tidur. Karena saat Anda bangun tidur, hormon adenosine akan memenuhi otak dan Anda merasa gelisah selama tidur.

Pada cangkir berikutnya, Anda akan terjaga dan berfungsi dengan baik. Cangkir kedua ini akan membantu setelah Anda makan karena akan membuat fokus kembali pada apa yang sedang Anda kerjakan. Tapi tetap itu tidak akan memberikan efek yang sama seperti pada kopi pertama.

Jadi itu semua tergantung pada pilihan Anda, ingin meminum kopi "pertama" pada saat kapan. Saat pagi hari itu akan membuat bersemangat. Dan jika kopi itu diminum saat malam hari, kopi akan membuat terjaga dari tidur.



 
Back
Top