Apa Itu Neobank?

spirit

Mod
teknologi_digital_103121_small.webp

WE Online, Jakarta - Neobank adalah sejenis bank digital yang operasionalnya secara penuh dilakukan online atau digital tanpa jaringan cabang fisik tradisional. Neobank pertama kali menjadi populer pada tahun 2017 untuk menggambarkan penyedia keuangan berbasis fintech yang menantang bank tradisional.

Ada dua jenis perusahaan utama yang menyediakan layanan secara digital: perusahaan yang mengajukan izin perbankan mereka sendiri dan perusahaan yang bermitra dengan bank tradisional untuk menyediakan layanan keuangan tersebut.

Neobank dapat disebut sebagai perusahaan fintech yang menyediakan pembayaran solusi keuangan digital dan mobile-first dan transfer uang, pinjaman uang, dan banyak lagi.

Neobank tidak memiliki lisensi bank mereka sendiri, tetapi mengandalkan mitra bank untuk menyediakan layanan berlisensi bank.

Namun, kehadiran neobank dianggap sebagai penghambat bank tradisional. Hal ini karena banyak pengguna yang mulai beralih ke dompet digital. Semakin banyak orang merasa nyaman melakukan pembayaran online melalui Google Pay, PayPal, GoPay, OVO dan banyak lagi. Karena itulah neobank memberikan fluiditas yang tidak dimiliki bank tradisional.

Keuntungan Neobank​

Mudah Membuat Akun

Kehadiran Neobank mempermudah siapapun yang ingin melakukan transaksi digital. Sebagaimana diketahui, proses pembuatan akun di bank tradisional tergolong ribet dengan banyak syarat. Tetapi, neobank tidak terlalu membutuhkan banyak syarat.

Terlebih, calon pelanggan tak perlu pergi ke mana pun untuk membuat akun. Mereka dapat melakukannya dalam beberapa langkah sederhana, langsung di mana pun mereka berada, cukup dengan ponsel yang digenggam.

Mudah Melakukan Pembayaran Internasional

Dibutuhkan beberapa hal untuk melakukan transasksi pembayaran internasional melalui bank tradisional, salah satunya dengan memiliki kartu debit internasional. Tetapi, neobank tidak membutuhkan hal itu. Pengguna dapat menggunakan kartu untuk melakukan pembelian, atau bertransaksi saat berada di luar negeri, dengan nilai tukar saat ini.

Interface yang Ramah Pengguna

Neobank hadir memberikan pengalaman pelanggan yang luar biasa. Hal ini juga berarti tidak perlu lagi misuh-misuh dengan situs netbanking yang bermasalah juga tidak perlu khawatir tentang aplikasi seluler yang tidak terlalu responsif.

Aplikasi Neobank sangat tajam, bersih, dan ramah pengguna. Mereka sangat responsif dan dirancang dengan baik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Kemudahan penggunaan inilah yang membuat aplikasi ini begitu populer di kalangan pelanggannya.

Pelaporan Transaksi Cerdas

Transaksi yang dilakukan melalui neobanks dapat segera didapatkan pengguna secara detail dan instan. Mereka memberikan saldo terkini di akun dan emua transaksi pembayaran muncul di aplikasi. Pengguna tak perlu pergi kemanapun untuk mendapatkan informasi ini.

Terlebih, neobank juga bisa mengontrol tabungan pengguna sesuai dengan tujuan dan kebutuhannya. Ini membantu pengguna mengelola keuangan dengan cara yang jauh lebih baik dan terinformasi.

.
 
Back
Top