Biografi Tommy Soeharto

Gia_Viana

New member
tommy_soeharto.jpg



Biografi :

Tommy Soeharto adalah putra bungsu mantan Presiden Soeharto. Pria kelahiran 15 Juli 1962 ini menikah dengan Ardhia Pramesti Regita Cahyani Soerjosoebandoro atau Tata pada tahun 1997. Dari pernikahan tersebut, mereka memiliki dua anak, yakni Dharma Mangkuluhur Hutomo dan Radhyana Gayanti Hutami.

Pria yang terlahir dengan nama Hutomo Mandala Putra ini menjalani hukuman mulai 2002 hingga 2006, karena kasus pembunuhan terhadap Hakim Agung Syafiuddin Kartasasmita pada 26 Juli 2001, dan terbukti memiliki senjata api dan amunisi, dan sengaja melarikan diri.

Tommy ditangkap pada November 2001 dan menjalani hukuman sejak 16 Agustus 2002. Sebelum dipindah ke LP Narkotika Cipinang pada 3 April 2006, Tommy mendekam di LP Batu, Nusakambangan.

Pada Juni 2005, Mahkamah Agung meringankan hukuman Tommy dari 15 tahun menjadi 10 tahun. Sejak divonis pada tahun 2002 hingga November 2005, Tommy juga telah mendapatkan remisi sebanyak enam kali, yang jika ditotal berjumlah 20 bulan, termasuk remisi lima bulan pada peringatan Kemerdekaan Indonesia dan 6 minggu pada perayaan Idul Fitri pada tahun 2006. Dengan potongan itu, Tommy yang seharusnya bebas pada 2011, keluar dari penjara pada Oktober 2008. Tommy dibebaskan bersyarat pada 30 Oktober 2006 dan diharuskan mengikuti pengawasan dan pembinaan di Balai Pemasyarakatan Salemba hingga masa hukumannya berakhir.

Pada 8 Maret 2007, Tommy meminta kasasi ke Mahkamah Agung perihal gugatan cerai yang dilayangkan istrinya. Tommy juga menginginkan hak asuh kedua anaknya jatuh pada dirinya.

Sampai saat ini gugatan cerai dan kasus hak asuk anak masih belum terselesaikan antara Tommy dan Tata yang menikah pada 1997 dalam sebuah pesta pernikahan agung dan mewah di Pendopo Agung Sasono Utomo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), pada 30 April 1997.

Usaha Tommy dalam mendapatkan hak asuh kedua anaknya menemui jalan buntu, karena pada 5 Mei 2008 melalui Mahkamah Agung kembali menolak kasasi yang diajukan oleh Tommy.

Lama tak terdengar kabarnya, di bulan Februari 2009 Tommy yang dikabarkan dekat dengan model sekaligus aktris, Catherine Wilson ini namanya ikut terseret dalam perseteruan dua artis cantik, Andi Soraya dan Catherine Wilson.


Sumber : kapanlagi.com
 
Bls: Biografi Tommy Soeharto

tommy_soeharto.jpg



Biografi :

Tommy Soeharto adalah putra bungsu mantan Presiden Soeharto. Pria kelahiran 15 Juli 1962 ini menikah dengan Ardhia Pramesti Regita Cahyani Soerjosoebandoro atau Tata pada tahun 1997. Dari pernikahan tersebut, mereka memiliki dua anak, yakni Dharma Mangkuluhur Hutomo dan Radhyana Gayanti Hutami.

Pria yang terlahir dengan nama Hutomo Mandala Putra ini menjalani hukuman mulai 2002 hingga 2006, karena kasus pembunuhan terhadap Hakim Agung Syafiuddin Kartasasmita pada 26 Juli 2001, dan terbukti memiliki senjata api dan amunisi, dan sengaja melarikan diri.

Tommy ditangkap pada November 2001 dan menjalani hukuman sejak 16 Agustus 2002. Sebelum dipindah ke LP Narkotika Cipinang pada 3 April 2006, Tommy mendekam di LP Batu, Nusakambangan.

Pada Juni 2005, Mahkamah Agung meringankan hukuman Tommy dari 15 tahun menjadi 10 tahun. Sejak divonis pada tahun 2002 hingga November 2005, Tommy juga telah mendapatkan remisi sebanyak enam kali, yang jika ditotal berjumlah 20 bulan, termasuk remisi lima bulan pada peringatan Kemerdekaan Indonesia dan 6 minggu pada perayaan Idul Fitri pada tahun 2006. Dengan potongan itu, Tommy yang seharusnya bebas pada 2011, keluar dari penjara pada Oktober 2008. Tommy dibebaskan bersyarat pada 30 Oktober 2006 dan diharuskan mengikuti pengawasan dan pembinaan di Balai Pemasyarakatan Salemba hingga masa hukumannya berakhir.

Pada 8 Maret 2007, Tommy meminta kasasi ke Mahkamah Agung perihal gugatan cerai yang dilayangkan istrinya. Tommy juga menginginkan hak asuh kedua anaknya jatuh pada dirinya.

Sampai saat ini gugatan cerai dan kasus hak asuk anak masih belum terselesaikan antara Tommy dan Tata yang menikah pada 1997 dalam sebuah pesta pernikahan agung dan mewah di Pendopo Agung Sasono Utomo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), pada 30 April 1997.

Usaha Tommy dalam mendapatkan hak asuh kedua anaknya menemui jalan buntu, karena pada 5 Mei 2008 melalui Mahkamah Agung kembali menolak kasasi yang diajukan oleh Tommy.

Lama tak terdengar kabarnya, di bulan Februari 2009 Tommy yang dikabarkan dekat dengan model sekaligus aktris, Catherine Wilson ini namanya ikut terseret dalam perseteruan dua artis cantik, Andi Soraya dan Catherine Wilson.


Sumber : kapanlagi.com

Terus bagaimana di tahun 2009? (ingin tahu saja)
 
Bls: Biografi Tommy Soeharto

Topiknya kurang menyinggung atau menjelaskan posisi Tommy yang termasuk sebagai orang terkaya di Indonesia, ada berita yang terkait dengan kekayaannya engga?
 
Back
Top