Indonesia Akt: Imam S Arifin

Kalina

Moderator
JAKARTA - Tidak ada berita soal karya Imam S. Arifin. Nama pedangdut tersebut belakangan hanya mengisi media karena keterlibatannya dengan narkoba. Baru tujuh bulan bebas dari penjara karena kasus kepemilikan sabu-sabu 1,2 gram, pelantun Jandaku itu kemarin (25/3) diamankan petugas Polsektro Sawah Besar Jakarta Pusat.

Imam yang mengenakan kemeja putih kotak-kotak di ruang tahanan enggan berkomentar banyak saat ditanya wartawan. "Nanti saja ya," ucapnya.

Kanit Narkoba Polsektro Sawah Besar Aiptu Aulia Manaf menjelaskan kronologi penangkapan pria berkumis itu. Kemarin pukul 03.00 (25/3), anggota polsek Bripka Fauzan dan Briptu Doni melihat kendaraan mobil Honda Jazz merah B 1309 TFO parkir di jalur lepas jalan runway Kemayoran, Jakarta Pusat.

Tak lama kemudian, datang sepeda motor dengan yang membawa dua orang berboncengan menghampiri mobil tersebut. Karena curiga, setelah kendaraan bermotor itu pergi, dua polisi tersebut membuntuti mobil Honda Jazz merah.

"Sesampai di Jalan Pangeran Jayakarta, tepatnya di depan kantor PU, kami dibantu anggota dari patroli 123 Polsek Metro Sawah Besar memberhentikan mobil tersebut dan memeriksa. Setelah dicek, pengemudinya bernama Imam S. Arifin," jelas Aulia Manaf.

Dari dalam mobil Imam, ditemukan satu plastik berisi kristal putih yang diduga narkoba dalam bungkus rokok. Posisinya ada di jok depan sebelah kiri. Selain itu, ada empat tablet Viagra. Setelah uji lab, kata Aulia, kristal putih tersebut tidak mengandung amfetamin. Pasca penangkapan, pihaknya menggeledah apartemen milik Imam. "Tapi, di sana tidak ditemukan barang bukti tambahan," jelasnya. Hanya, Aulia tidak menjelaskan jenis kristal putih yang ditemukan itu.

Meski barang bukti negatif, hasil tes urine positif. Artinya, Imam adalah pengguna narkoba. Hanya, karena tidak ada barang bukti yang ditemukan, Imam sangat mungkin akan dilepaskan. Maksimal, dia hanya dikenai wajib lapor. Sebab, hasil tes urine tidak bisa menjadi barang bukti di sidang, hanya pendukung sangkaan.
 
Bls: Imam S. Arifin Kembali Tersandung Narkoba

Dijenguk Istri, Imam S Arifin Bantah Miliki Shabu-shabu

3268674711-dijenguk-istri-imam-s-arifin-bantah-miliki-shabu-shabu.jpg




Istri Imam S Arifin, Nana Mardiana, akhirnya menjenguk suaminya di Polsek Sawah Besar. Kepada sang istri, Imam membantah shabu-shabu yang ditemukan di bawah jok mobilnya sebagai miliknya.

Nana menjenguk Imam Kamis (25/3/2010) malam kemarin. Sekitar dua jam dari pukul 20.35 WIB, Nana menjenguk suaminya. Banyak hal yang dibicaran mereka saat bertemu di Polsek Sawah Besar, Jakarta Pusat. Salah satunya, Imam membantah shabu-shabu itu adalah miliknya.

"Mas Imam ngomong dan menyakinkan saya kalau itu bukan barang miliknya," kata Nana saat ditemui seusai menjenguk suaminya di Polsek Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (25/3/2010) malam.

Namun Nana tak langsung percaya, ia lanjut menanyakan kepemilikan barang haram itu. "Saya juga bertanya kalau bukan miliknya, lalu punya siapa? Dia kan yang jadi obyeknya," tanya Nana.

Saat ditanya sejumlah wartawan soal indikasi suaminya dijebak, Nana mengaku tak berpikir sampai sana. Ia percaya kalau pun pengakuan Imam benar kepadanya, suaminya akan bebas.

"Kalau berpikir jebakan, saya nggak berpikir jebakan, yang benar tetap benar. Itu saja, siapa pun yang berbuat kebenaran, dia pasti akan
selamat," jelas Nana.
 
Bls: Indonesia Akt: Imam S Arifin

Dibawa ke BNN, Imam S Arifin Positif Miliki Narkoba

Penyanyi dangdut senior Imam S Arifin terbukti positif memiliki dan menggunakan narkoba. Hal ini membantah hasil laboratorium kemarin, yang menyebut barang tersebut bukan narkoba.

CA39E290E1BC4D9C8A76AD4DB06511.jpg


JAKARTA- Penyanyi dangdut senior Imam S Arifin terbukti positif memiliki dan menggunakan narkoba. Hal ini membantah hasil laboratorium kemarin, yang menyebut barang tersebut bukan narkoba.

Hasil tersebut merupakan hasil uji tes yang dilakukan di Badan Narkotika Nasional (BNN), yang dilakukan pagi tadi, Jumat (26/3/2010).

"Barusan Imam dibawa ke BNN untuk melakukan tes urin. Ternyata hasil tes urin dan barang bukti kemarin itu sesuai," ungkap Kanit Narkoba Polsek Sawah Besar Iptu Aulia Manaf.

Sebelumnya, pagi tadi Imam dibawa aparat kepolisian dengan menggunakan Kijang Innova B 1800 TFO. Imam dibawa tanpa diborgol bersama dua polisi berpakaian preman dan Kanit Narkoba Polsek Sawab Besar.

Awalnya diduga, Imam dibawa untuk mengembangkan kepemilikan narkoba yang ditemukan di dalam mobilnya. Kemudian, sekira pukul 14.00 WIB, Imam tiba di Polsek Sawah Besar.

Saat turun, sekali lagi Imam tidak mau berkomentar kepada wartawan dibawa ke mana dan perihal kepemilikan narkoba. "Saya tidak mau komentar dulu. Iya, nanti saya akan bicara. Pokoknya hari ini saya akan bicara," ujar Imam menghindari wartawan.
 
Bls: Indonesia Akt: Imam S Arifin

Inilah Narkoba di Apartemen Imam S Arifin

Dari hasil pengembangan aparat kepolisian Polsek Sawah Besar, ditemukan sejumlah alat dan narkoba di apartemen penyanyi dangdut senior Imam S Arifin di Gading Mediteranian Apartemen Blok G No 6.

28C13BA4B8379F854D163286843FBC.jpg


JAKARTA- Dari hasil pengembangan aparat kepolisian Polsek Sawah Besar, ditemukan sejumlah alat dan narkoba di apartemen penyanyi dangdut senior Imam S Arifin di Gading Mediteranian Apartemen Blok G No 6.

"Kita temukan barang bukti berupa 3 cangklok dan ini sisa narkoba sekitar 8 paket abis pakai, satu sedotan panjang putih, 3 alumunium foil bekas pakai," kata Wakapolsek Sawah Besar AKP Prasetio SH dalam jumpa persnya, Jumat (26/3/2010).

Prasetio melanjutkan, barang bukti tersebut belum termasuk serbuk putih seberat 0,5 gram dan empat butir viagra yang ditemukan polisi di mobil Imam.

Wakapolsek mengakui bahwa pengujian pertama tidak membuktikan barang yang dibawa Imam adalah narkoba. "Setelah kita memastikan kembali dari hasil pemeriksaan serbuk putih tersebut, ternyata mengandung amphetamine dan itu termasuk bagian dari narkoba," ungkapnya.

Sebelumnya, dua petugas polisi mencurigai mobil Honda Jazz yang terparkir di runway Kemayoran. Diduga pengemudi melakukan transaksi narkoba dengan pengendara motor yang berboncengan.

Kemudian, polisi tersebut dibantu petugas patroli 123 menyetop mobil di Jalan Pangeran Jayakarta, didapati di dalam mobil tersebut narkoba dan empat butir viagra. Setelah menjalani tes urin, dipastikan narkoba tersebut adalah jenis narkoba yang digunakan Imam.
 
Bls: Indonesia Akt: Imam S Arifin

Polisi Temukan Narkoba di Apartemen Imam S Arifin

Penemuan narkoba di mobil penyanyi dangdut senior Imam S Arifin dikembangkan kepolisian Polsek Sawah Besar. Polisi pun mengeledah apartemen Imam di Gading Mediterania, Jakarta.

JAKARTA- Penemuan narkoba di mobil penyanyi dangdut senior Imam S Arifin dikembangkan kepolisian Polsek Sawah Besar. Polisi pun mengeledah apartemen Imam di Gading Mediterania, Jakarta.

Hal tersebut diungkapkan Kanit Narkoba Polsek Sawah Besar Iptu Aulia Manaf setibanya di Polsek Sawah Besar, Jumat (26/3/2010).

Aulia mengungkapkan, pukul 10.00 WIB polisi melakukan pengembangan ke apartemen Imam. Dalam penggeledahan tersebut, polisi menemukan sejumlah paket sabu-sabu.

Akan tetapi, saat ditanyakan perihal berapa banyak sabu-sabu yang ditemukan di apartemen tersebut, Aulia menolak memberikan keterangan lebih lanjut. Dia mengaku, keterangan akan diberikan Wakapolsek Sawah Besar AKP Prasetio beberapa saat lagi.

Sebelumnya, pagi tadi polisi membawa Imam keluar dari Mapolsek Sawah Besar bersama dua polisi berpakaian preman dan Kanit Narkoba Polsek Sawah Besar.

Imam dibawa ke Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk melakukan tes urin. Dari serangkaian tes yang dilakukan di sana, polisi menemukan bukti bahwa narkoba di mobil merupakan jenis narkoba yang sama dari hasil tes urin.
 
Bls: Indonesia Akt: Imam S Arifin

Mantan Istri Jenguk Imam S Arifin

Imam S Arifin dijenguk mantan istrinya, Nana Mardiana di Polsek Sawah Besar, Jakarta Pusat. Namun dia belum mau memberikan keterangan lebih lanjut.

JAKARTA - Imam S Arifin dijenguk mantan istrinya, Nana Mardiana di Polsek Sawah Besar, Jakarta Pusat. Namun dia belum mau memberikan keterangan lebih lanjut.

"Nanti saja ya, karena semuanya belum jelas," ungkap Nana ditemui sebelum meninggalkan Mapolsek Sawah Besar, Jakarta, Jumat (26/3/2010).

Disinggung bagaimana status Imam S Arifin setelah polisi menemukan barang bukti narkoba di Apartemen Mediterania Blok G No 6, Nana juga enggan menjelaskannya.

"Nanti saja ya, soalnya saya buru-buru. Nanti saya akan memberikan keterangan kalau semuanya sudah jelas," tegasnya.

Nana datang ke Polsek Metro Sawah Besar sekira pukul 15.00 WIB dan selesai menjenguk mantan suaminya pukul 16.30 WIB. Nana datang dengen mengenakan kemeja lengan panjang dan celana jeans biru pulang menumpang mobil Toyota Fortuner coklat muda bernomor polisi B 11 PB.

Wanita yang dinikahi Imam pada Maret 1997 dan bercerai pada Agustus 2007 itu tetap menolak berkomentar banyak, persis saat pertama kali ketika Imam dikabarkan ditangkap karena Narkoba, kemarin.
 
Back
Top