The Mechanic

Kalina

Moderator
the-mechanic-movie-poster.jpg




Arthur Bishop (Jason Statham) adalah seorang 'mekanis' - pembunuh elit dengan aturan yang ketat dan bakat unik untuk menghilangkan jejak targetnya. Bishop adalah yang terbaik dalam bisnis ini. Namun saat mentor dan teman dekatnya, Harry (Donald Sutherland) dibunuh, Bishop tidak mampu menolong mereka. Tugas selanjutnya adalah balas dendam – membunuh pihak yang bertanggung jawab. Misinya terhambat saat putra Harry, Steve (Ben Foster) mempunyai misi yang sama dan ingin belajar dari Bishop. Bishop selalu bekerja sendirian namun kali ini ia tidak bisa menolak Steve. Ketika misi sedang dijalankan, ancaman demi ancaman menghantui dan mereka harus menyelesaikan semua masalah yang menghambat

Jenis Film :
Action

Produser :
Irwin Winkler, Avi Lerner, Robert Chartoff

Produksi :
Millennium Films

Homepage :
http://www.themechanicmovie.com/

Rating LSF :
Dewasa (adult)

Durasi :
92

Pemain :
Jason Statham
Ben Foster
Donald Sutherland
Tony Goldwyn
Christa Campbell


Sutradara :
Simon West


Penulis :
Richard Wenk
Lewis John Carlino
 
The Mechanic : Mesin Pembunuh yang Sempurna

Ketika film The Transporter diproduksi pada tahun 2002, nama Jason Statham saat itu belum dikenal banyak orang. Namun aksinya yang menawan di film produksi Europa Corp itu terbukti mampu menggoda studio asal Eropa itu melanjutkan sekuelnya pada 2005 dan 2008. Perlahan namun pasti, bintang asal Inggris itu menjadi salah satu aktor aksi terbaik yang dimiliki Hollywood.

Mulai dari Crank (2006), Death Race (2008) sampai The Expendables (2010) Menjadikan aksinya di film-film action terbukti patut ditunggu. Kali ini menjadi pembunuh bayaran di The Mechanic, Jason Statham mencoba menyajikan kemampuannya di genre film yang mengandalkan aksi menegangkan dan ledakan sebagai bumbunya.

Di film ini Jason berperan menjadi Arthur Bishop, seorang pembunuh bayaran, dengan perencanaan yang sempurna dan selalu menyelesaikan pekerjaan dengan rapi, membuat dirinya dijuluki the mechanic. Keahliannya membunuh target tanpa jejak menjadikan Arthur yang terbaik di bisnis ini.

Drama terjadi saat Arthur harus menerima pekerjaan membunuh Harry McKenna (Donald Sutherland), mentor sekaligus orang yang sering memberinya pekerjaan. Sebagai pembunuh profesional, Arthur tetap menjalankan misinya itu sesuai dengan keahliannya, rapi dan tanpa jejak. Namun masalah muncul saat, Steve McKenna (Ben Foster) yang juga anak dari Harry ternyata menuntut diajari menjadi pembunuh profesional.

Steve yang berusaha membalas dendam tidak menyadari bahwa Arthur adalah orang di balik kematian ayahnya. Arthur yang mengetahui ada sesuatu yang tidak beres di balik kematian mentornya itu akhirnya mulai memburu tokoh utama atas pembunuhan Harry. Bersama Steve yang mulai menguasai pekerjaan barunya itu, keduanya bekerjasama membalas dendam atas kematian orang yang dicintainya.

Sejak awal The Mechanic memang mengeksploitasi aksi Jason Statham sebagai hal yang ingin disampaikan oleh Simon West sebagai sutradara. Aksi-aksi bintang berusia berusia 39 tahun itu hampir mendominasi di 92 menit film berlangsung. Namun patut dicermati aksi Ben Foster di film ini, pemeran Angel di film X-Men: The Last Stand ini terbukti mampu mengimbangi karakter Jason.

The Mechanic yang mulai tayang di bioskop 28 Januari 2011 murni sebuah film aksi, tidak ada pesan moral ataupun selipan kisah sedih di film ini. Kalaupun ada sedikit kisah asmara, itu pun hanya sekilas dan hanya untuk menurunkan emosi penonton. Hanya balas dendam dari seorang sahabat dan seorang anak. Siapa yang terbunuh dan menjadi pembunuh lebih ditonjolkan oleh sang sutradara.
 
Back
Top