The Fighter

Kalina

Moderator
The+Fighter+Movie+Poster.jpg




Film yang memenangkan Pemeran Pembantu Pria dan Wanita Terbaik Golden Globe 2010 serta 7 nominasi Piala Oscar 2011 ini berkisah tentang kehidupan petinju Irlandia, Mickey Ward (Mark Wahlberg) dan pelatih-sekaligus kakaknya, Dick Eklund (Christian Bale), melalui hari-hari mereka di jalan-jalan Lowell Massachusetts yang penuh kekerasan, pergulatan Eklund dengan obat-obatan terlarang dan akhirnya menjadi juara dunia di London

Jenis Film :
Drama

Produser :
David Hoberman, Todd Lieberman, Ryan Kavanaugh

Produksi :
Paramount Pictures

Homepage :
http://www.thefightermovie.com/

Rating LSF :
Dewasa (adult)

Durasi :
115

Pemain :
Mark Wahlberg
Christian Bale
Amy Adams
Melissa Leo
Jack Mcgee


Sutradara :
David O. Russell


Penulis :
Scott Silver
Paul Tamasy
Eric Johnson
 
The Fighter: Kisah Petinju Dengan Tujuh Nominasi Academy Awards 2011

Dicky Eklund adalah pahlawan bagi warga Lowell, Massachusetts. Keberhasilannya menjatuhkan Sugar Ray Leonard di dalam ring tinju menjadikan Dicky terkenal di tanah kelahirannya itu. namun sayang pola hidup yang buruk membuat karirnya berhenti. Kini mengandalkan Micky Ward yang dilatihnya sejak kecil, Dicky mencoba mengantarkan adik tirinya itu ke gerbang kejayaan.

Dibantu sang ibu Alice Ward (Melissa Leo), Dicky melatih Micky agar bisa sesukses dirinya. Tapi Dicky yang terjerumus narkoba dan akrab dengan penjara membuat karir Micky jauh dari sukses. Sampai akhirnya Micky bertemu dengan Charlene (Amy Adams), gadis penjaga bar yang akhirnya dipacari oleh Micky.

Perlahan tapi pasti, keputusan Micky untuk tidak bekerjasama dengan kakak dan ibunya ternyata berhasil. Charlene beserta Mickey O'Keefe yang merupakan polisi sekaligus pelatih tinju mencoba membawa Micky bangkit dari kekalahan dan keluar dari bayang-bayang Dicky. Sanggupkah Micky menjadi pahlawan baru bagi warga Lowell, Massachusetts atau senasib dengan kakaknya?

The Fighter yang dibintangi oleh Mark Wahlberg dan Christian Bale merupakan sebuah film yang diadaptasi dari sebuah kisah nyata. Diarahkan oleh David O. Russell, film ini sukses mengumpulkan tujuh nominasi dalam ajang Academy Awards 2011 dan berhasil memenangkan dua Golden Globe 2011 untuk kategori pemeran pembantu pria dan wanita terbaik.

Wajar jika film ini mendapatkan banyak nominsi bergengsi, lihat saja penampilan gemilang Mark Wahlberg dan aksi total Christian Bale yang rela menurunkan berat badannya demi karakter yang ia lakoni. Dan ini bukan kalinya bintang Batman itu menurunkan badannya, sebelumnya Bale pernah menurunan badannya sampai 30 kg di film The Machinist (2004).

Lewat cerita yang kuat dan kisah drama keluarga yang rumit, The Fighter yang mengangkat olahraga tinju sebagai tema utama akan menjadi sebuah tontonan menarik untuk Anda.
 
Udah nonton kemaren....

Dan...keren abissss....
Christian Bale harusnya bisa menang Oscar untuk tahun ini. Aktingnya mantep banget, aksen Irish-nya keren.

Ditambah jika ada pemilihan cameo terbaik, aku akan pilih Sugar Ray Leonard sebagai cameo terbaik yang pernah muncul di film....:))


-dipi-
 
Back
Top