10 hal penyebab kesialan

Megha

New member
Jika Anda merasa sebagai orang yang tak beruntung, yang sebenarnya bisa jadi sebagian besar itu semua Anda sendiri yang menciptakannya. Coba cermati 10 hal penyebab sial di bawah ini, jika ternyata Anda melakukan kesalahan-kesalahan di bawah ini, maka sudah selayaknya pemikiran dan keyakinan Anda perlu diubah lagi.


1. Tidak Punya Selera Humor
Jika Anda tipe orang yang menanggapi segala hal secara serius, maka Anda masuk daftar pertama ini. Mulailah belajar tertawa. Tawa adalah obat paling ampuh dalam segala hal. Jika Anda tak dapat menjadikan permasalahan yang Anda hadapi sebagai lelucon, malah sebaliknya mengeluh panjang lebar tentang masalah tersebut, bisa jadi masalah ini sebenarnya tak seburuk yang Anda pikirkan. Sekali Anda buktikan, maka sepanjang hidup semua masalah tak seburuk yang Anda kira.


2. Menyalahkan Pihak Lain
Kenapa Anda begitu mudah patah? Bukan berarti mengatakan orang lain tak bersalah, tapi saat menunjuk pada hal itu, Anda akhirnya malah mengubah uang Anda sendiri. Sekali lagi, berhentilah merasa menyesali diri dan berhentilah mengeluh. Jika usaha yang Anda lakukan tak membawa hasil seperti yang diharapkan, maka lakukan hal yang berbeda. Jadi orang yang berbeda sesekali, bisa jadi hal bagus buat diri Anda. Ingat, mulailah dengan berhenti mengeluh, dan berdamailah dengan segala keadaan yang Anda hadapi.


3. Tak Bahagia Dengan Diri Sendiri Saat Melihatnya di Kaca
Kenapa bisa begitu? Dengan standard siapa Anda membandingkan diri sendiri? Anda sendiri atau orang lain? Yang Sebenarnya, Anda bisa menemukan sesuatu dalam diri sendiri yang membuat Anda bahagia, atau melakukan perubahan. Lakukan keduanya jika Anda mau. Tak seorangpun di dunia ini yang dapat menghentikan Anda berpikir bahwa Anda menarik.


4. Tak Punya Harapan Atau Stuck
Tak seorangpun yang dapat membuat Anda merasa lebih baik selain diri Anda sendiri. Anda tak bisa mengharapkan dunia berubah untuk Anda sebelum Anda mengubah diri.


5. Bertindak Lebih Dari Kemampuan
Tindakan ini membuat Anda jadi tumpul, dan khususnya tak berarti ‘Semua pekerjaan dan tak ada permainan.’


6. Khawatir Berlebihan
Semakin Anda khawatir, semakin kurang keyakinan Anda kalau segala sesuatunya akan berjalan dengan baik. Bagaimana Anda dapat mengharapkan mendapat tempat dalam kehidupan jika Anda tak punya keyakinan atau rasa percaya diri? Biarkan semua berjalan apa adanya. Rileks.


7. Iri Dengan Keberuntungan Orang Lain
Kapanpun Anda mendengar orang lain mendapat keberuntungan Anda selalu berseru, ‘Orang itu bikin aku sangat kesal!’ Mungkin jika Anda ikut bergembira dengan keberuntungan orang lain, maka keberuntungan yang sama bisa menular pada Anda.


8. Menyalahkan Tuhan
Kadang Anda berpikir betapa Tuhan tidak adil pada Anda. Mungkin sebaiknya mulai sekarang Anda belajar bersyukur dan maka hal-hal baik akan datang menggantikan hal-hal buruk. Anda bisa memulainya dengan bersyukur bangun dalam keadaan sehat di pagi hari.


9. Tak Menghargai Hal-Hal Baik Yang Anda Miliki
Sebagai contohnya, Anda tak pernah mensyukuri kalau Anda masih bisa bangun pagi ini dan melihat sinar matahari? Benar begitu? Mulai sekarang, Anda bisa menghitung kebaikan yang Anda miliki dalam hidup dari hal-hal kecil yang Anda miliki.


10. Mengeluh Terus Menerus
Sebenarnya, mengeluhkan satu hal malah akan lebih banyak hal lain yang Anda keluhkan. Dan yang pasti semua orang merasa terganggu dengan orang yang suka mengeluh.


Bagaimana menurut Anda? Jika benar dari 10 hal di atas ada pada diri Anda. Coba lakukan perubahan, dan ketidakberuntungan itu hanya akan tinggal bayang-bayang. Bahwa sesungguhnya orang lain terganggu dengan sikap-sikap anda diatas.

Source : kapanlagi.com
 
yang terpenting tidak melakukan poin-poin diatas Tuan :wink:



Positive thinking & awali hari ini dengan senyum :) setidaknya itu selau membantu saya mengawali hari.
 
yaiyalah non,,, tp hilangnya kesialan bkn ber arti beruntung,,,,tp hambar,,,
bingung gw....??hahaha

sMile,,,,,yes,,,yes,,, it's good,,,

klo menurut non megha yg fotonya cantik niy,,,heu"
yg no.5 ma no.6 gw blum terlalu ngerti niiy,,,
coz gw orangnya gAk mau ngebatasin kemampuan diri,,
tp gw jg harus punya sedikit kehawatiran byar g berlebihan dalam bergaul,,,

mo Saran dr Non Megha dungz.....(maav y jd ngerepotin)
 
7. Iri Dengan Keberuntungan Orang Lain
Kapanpun Anda mendengar orang lain mendapat keberuntungan Anda selalu berseru, ‘Orang itu bikin aku sangat kesal!’ Mungkin jika Anda ikut bergembira dengan keberuntungan orang lain, maka keberuntungan yang sama bisa menular pada Anda


hehe...biasanya si gitu
 
7. Iri Dengan Keberuntungan Orang Lain
Kapanpun Anda mendengar orang lain mendapat keberuntungan Anda selalu berseru, ‘Orang itu bikin aku sangat kesal!’ Mungkin jika Anda ikut bergembira dengan keberuntungan orang lain, maka keberuntungan yang sama bisa menular pada Anda.

nularnya kapan yaa... :)
 
3. Tak Bahagia Dengan Diri Sendiri Saat Melihatnya di Kaca
Kenapa bisa begitu? Dengan standard siapa Anda membandingkan diri sendiri? Anda sendiri atau orang lain? Yang Sebenarnya, Anda bisa menemukan sesuatu dalam diri sendiri yang membuat Anda bahagia, atau melakukan perubahan. Lakukan keduanya jika Anda mau. Tak seorangpun di dunia ini yang dapat menghentikan Anda berpikir bahwa Anda menarik.
kadang-kadang
4. Tak Punya Harapan Atau Stuck
Tak seorangpun yang dapat membuat Anda merasa lebih baik selain diri Anda sendiri. Anda tak bisa mengharapkan dunia berubah untuk Anda sebelum Anda mengubah diri.
klo lagi stres suka kayak gini
5. Bertindak Lebih Dari Kemampuan
Tindakan ini membuat Anda jadi tumpul, dan khususnya tak berarti ‘Semua pekerjaan dan tak ada permainan.’
hanya dengan begini kita bisa menyadari batas kemampuan qt. sebenarnya sampai mana sih batas kemampuan manusia? soalnya terkadang seseorang suka membatasi diri, dan klo batas itu ga dibuka qt ga bisa berkembang. gimana dunx..?
6. Khawatir Berlebihan
Semakin Anda khawatir, semakin kurang keyakinan Anda kalau segala sesuatunya akan berjalan dengan baik. Bagaimana Anda dapat mengharapkan mendapat tempat dalam kehidupan jika Anda tak punya keyakinan atau rasa percaya diri? Biarkan semua berjalan apa adanya. Rileks.
tapi gw baca di internet klo orang golongan darah A sering gampang khawatir..

pokoknya yang penting setiap hari berusaha menjadi manusia yang lebih baik. SEMANGAT!
 
Bls: 10 hal penyebab kesialan

ad yg tw cara ngubah kebiasaan saya maen game online... kayanya ga bisa berhenti jaya magnet... ngeganggu blajar... sering bolos dll...
huh
 
Bls: 10 hal penyebab kesialan

apa kalian pernah di kondisikan seperti ini/
setiap kebaikan kalian akan dimanfaatkan oleh orang lain?
kalu 10 hal diatas susah untuk dilepas, sebab, tidak semua orang mampu melakukan apa yang kita anggap biasa.
 
Bls: 10 hal penyebab kesialan

ya, postingan lu ada bnernya jg sih, dripada postingan 'watak seseorang menurut bentuk jempol' bner2 sotoy
 
Bls: 10 hal penyebab kesialan

ya neng megha....slain ntu juga kata orang jawa....penting sekali dalam setiap tindak tanduk kita tu harus ELING lan WASPODO
 
Bls: 10 hal penyebab kesialan

sebenarnya masih banyak mungkin itu bebrapa saja ya non egha..

hulk setuju bgt tu dengan iri sama orang lain selain membuat kita putus asa membuat kita di benci juga sama orang dan berpikiran negativc terhadap orang tersebut....


hiihihiihi..moga gw g termasuk seperti itu.....

amit2 dah...
 
Bls: Re: 10 hal penyebab kesialan

yaiyalah non,,, tp hilangnya kesialan bkn ber arti beruntung,,,,tp hambar,,,
bingung gw....??hahaha

sMile,,,,,yes,,,yes,,, it's good,,,

klo menurut non megha yg fotonya cantik niy,,,heu"
yg no.5 ma no.6 gw blum terlalu ngerti niiy,,,
coz gw orangnya gAk mau ngebatasin kemampuan diri,,
tp gw jg harus punya sedikit kehawatiran byar g berlebihan dalam bergaul,,,

mo Saran dr Non Megha dungz.....(maav y jd ngerepotin)


Di poin yang nomor 5. Biasanya kebanyakan orang memang menyukai sikap pantang menyerah dalam menggapai target/keberhasilan, tapi efek samping yang ditimbulkan biasanya individu tersebut menjadi terlalu fokus, sangat kaku, semua dianggap serba serius dan harus dikerjakan dengan seksama. Padahal sesekali untuk kita membawa santai sebuah urusan besar gak ada salahnya itu dilakukan untuk memperkecil kecemasan berlebih didalam diri kita.

dan di poin nomor 6. Kekhawatiran memang diperlukan agar kita jadi lebih waspada terhadap kemungkinan terburuk, tapi jika kewaspadaan itu berubah menjadi kecemasan berlebih aku rasa efeknya gak bagus juga. Karena seringkali justru kecemasan-keceasan yang berlebihan itulah yang memperkeruh suasana. Keadaan yang seharusnya normal-normal saja bisa jadi berantakan karena sikap kita yang terlalu berlebihan dalam menerima setiap kemungkinan yang belum tentu berakhir tidak baik.

Jalani semuanya dengan tenang, serius tapi santai ;)=b=
 
Back
Top