5 Jenis Bedak yang Biasa Dipakai Wanita

Kalina

Moderator
TEMPO.CO, Jakarta -Bedak selama ini dikenal sebagai serbuk halus untuk mempercantik muka atau kulit pada bagian wajah. Chenny Han, penata rias yang ditemui di Grand Indonesia beberapa waktu lalu menjelaskan seputar soal bedak. Katanya, wanita tanpa bedak ibarat masakan tanpa garam. “Bedak berfungsi untuk melindungi kulit dan mempercantik wajah. Kalau tidak suka bedakan terlihat pucat alias tidak cantik,” kata penata rias yang pernah meniti karir di Amerika Serikat. Di Indonesia, bedak dikenal dan dipakai para wanita di seluruh daerah di Indonesia. “Jaman nenek saya menyebutnya pupuran karena bentuknya seperti bubuk atau tepung yang ditaburkan atau dipupurkan ke wajah,” kata penata rias yang dikenal dengan teknik Air Brush. Chenny yang kelahiran 3 Juli 1963 ini terlahir sebagai pria bernama asli Siu Han Tjong. Dia merupakan penata rias dan perancang yang memiliki langganan sederetan selebriti Indonesia seperti Indi Barens, Agnes Monica, Tiara Lestari, hingga penyanyi yang hobi menggunakan riasan nyentrik Melly Goeslow. Dia menerangkan tentang jenis bedak yang aman dan sehat dipakai sebagai berikut:

1.Bedak Tabur (Loose Powder)

Dikenal sebagai bedak berbentukk bubuk yang halus.
Biasanya dipakai setelah membersihkan alas bedak
(foundation). Bahannya mudah menyerap minyak di
wajah dan menutupi pori-pori wajah lebih sempurna.
Tetapi untuk penggunaannya agak kurang praktis karena serbuknya seringkali berjauhan dan bisa
mengotori baju. Pemakaian bedak jenis ini maksimal
dua tahun.

2. Bedak Padat (Compact Padat)

Berbentuk sangat padat yang digunakan setelah
pemakaian alas bedak. Kelebihan cepat menyerap
sekaigus mengurangi minyal. Bentuknya beragam
dan tidak mudah tumpah sehingga praktis bisa
dibawa ke mana-mana. Kekurangan apabila dipulas berulang akan membuat wajah terlihat seperti
topeng. Disarankan untuk pemakaian sebaiknya
hanya tipis-tipis saja. Pemakaian bedak ini hanya 15
bulan saja.

3. Bedak Glitter (Shimmering Powder)

Berbentuk seperti bedak tabur dengan warna yang
beragam. Bedak ini juga mengandung glitter atau
bubuk emas sehingga membuat kulit terlihat lebih
kinclong. Umumnya bedak ini digunakan sebagai
sentuhan akhir setelah selesai memakai bedak dasar. Bedak jenis ini bisa juga dipulaskan di
punggung, leher dan lengan apabila mengenakan
baju terbuka.
 
4. Bedak Two Way Cake

Bentuknya mirip bedak padat tapi memiliki fungsi ganda sebagai bedak sekaligus alas bedak atau foundation. Bisa juga sebagai pelembab dengan
pemakaian spon kering. Dan apabila ingin digunakan dengan spons basah akan berfungsi sebagai alas bedak.

5. Bedak Meteorite (Meteorite Powder)

Bentuknya bulat kecil berwarna-warni bagai
serpihan meteor di angksa. Digunakan setelah bermake up sebagai sentuhan terakhir agar warna
bersemi natural. Dipakai dengan memakai kuas
besar bukan dengan spon dan biasanya disapukan ke seluruh wajah.
 
Back
Top