adakah orang yang tidur dibawah 8 jam biasanya dan tetap bugar?

tiaseptiani

New member
aku butuh waktu lebih banyak untuk bekerja dan belajar, kalau bisa pengen kurangi waktu tidur jadi 4-6 jam aja/hari

kenal ga orang yang bisa tidur seperti itu dan tetap bugar? bagaimana caranya atau rahasianya
 
saya dapat 2 pendapat yang berbeda dari beberapa sumber

Tidur selama delapan jam setiap hari atau hampir setiap hari, sudah lama diangggap sebagai rentang waktu tidur yang ideal sebagai waktu yang diperlukan oleh tubuh manusia. Tetapi penelitian baru mengatakan, bila tidur selama itu jika dilakukan setiap hari atau hampir setiap hari, justru lebih dapat mempersingkat masa hidup. Sebuah studi yang dilakukan atas lebih dari satu juta orang yang tidur delapan jam atau lebih dalam sehari menunjukkan mereka meninggal di usia yang lebih muda dari rekan-rekan mereka yang tidur jam lebih sedikit.

Sebagaimana tidur empat jam setiap hari atau hampir setiap hari, juga kemungkinannya untuk meninggal lebih cepat. Tapi mereka yang tidur enam jam sehari, menurut penelitian dapat hidup lebih lama. Para ilmuwan di University of California, studi ini menunjukkan hubungan antara jangka waktu tidur dan tingkat kematian yang tinggi. Namun, tim peneliti belum berhasil mendapat jawaban di balik hubungan ini.

Profesor Jim Horne dari Sleep Research Centre di University of Loughborough mengatakan bahwa mereka yang berpendapat tidur lama, itu tidak benar. Kami dapat mengkonfirmasi bahwa tidur enam atau tujuh jam satu hari sudah cukup lama. Jarak waktu atau jam tidur yang dibutuhkan oleh tubuh adalah jika Anda dalam kondisi terjaga lalu merasa ingin untuk tidur di siang hari.

Ada lagi penelitian lain yang menjelaskan bahwa bangun di tengah malam itu bermanfaat bagi kesehatan, khususnya bagi jantung. Tidur yang panjang akan merusak dan membahayakan jantung. Jantung terkadang kekurangan oksigen akibat tidur yang terlalu lama, dan karenanya para ilmuwan mengatakan: ”Bangun di malam hari, meski hanya satu kali, itu bermanfaat bagi jantung untuk memasok pasokan oksigen yang memadai dan untuk menghindari kematian mendadak.

Tidur di Siang hari, Sama Pentingnya dengan Tidur di Malam Hari

Para peneliti mengatakan tidur siang hari sebentar --yang disebut dalam Islam dengan istilah qailulah-- itu sangat berguna, sama seperti tidur di malam hari. Mereka mengatakan, bahwa dari perspektif perbaikan sikap dan perilaku, tidur siang berguna, sama sebagaimana tidur malam, terkait dengan fungsi kognitif seseorang. Sebuah tim peneliti dari Universitas Lübeck, Jerman, melakukan tes diagnostik pada 52 sukarelawan. Para sukarelawan diminta untuk tidur dalam rentang waktu tertentu, tanpa membedakan waktu siang ataupun malam. Dan hasilnya, kondisi mereka sama dan tidak berbeda.

baca selengkapnya di sumber : http://kaheel7.com/id/index.php?opt...d=39:rahasia-al-quran-dan-al-sunnah&Itemid=58



opini ke 2

" Jumlah Waktu Tidur Yang Anda Butuhkan Untuk Tetap Sehat dan Energik Berbeda Satu Sama Lain Tergantung Dari Usia dan Jenis Kelamin "

Tidur adalah kunci untuk kesehatan fisik dan emosional. Tetapi berapa lama seharusnya Anda tidur tergantung dari usia, tingkat kebugaran, dan jenis kelamin.

Menurut seorang dokter ahli dari Amerika Serikat, Phyllis C. Zee, MD, Ph.D. tidur merupakan salah satu faktor kunci untuk fungsi otak, kepekaan, konsolidasi memori, pengatur mood dan kesehatan fisik. Faktor-faktor yang mana sangat berperan penting bagi pencapaian kesusksesan dalam karir, kehidupan sosial dan kehidupan pribadi.

Terlalu sedikitnya jumlah waktu tidur dapat secara langsung mengakibatkan masalah emosional dan kebugaran fisik. Salah satu pengaruh langsung dari kurangnya tidur adalah meningkatnya resiko diabetes dan obesitas. Dr. Zee lebih lanjut mengatakan bahwa," Secara empiris, data menunjukan terdapat perbedaan dalam cara tubuh memetabolisme gula ketika seseorang kurang tidur. Yang mana hal ini dapat memicu terjadinya resistensi insulin yang dapat menyebabkan diabetes. Juga terdapat bukti ilmiah yang mengkaitkan kurangnya tidur dengan meningkatnya nafsu makan yang dapat menyebabkan pola makan berlebihan yang sangat tidak sehat yang berkahir pada obesitas."

Ubah Pola Tidur Anda

Berapa lama seharusnya seseorang tidur untuk dapat tetap sehat, tanggap, dan aktif tergantung dari usia dan jenis kelamin. Sebagian besar orang dewasa membutuhkan 7 jam atau lebih setiap malam.

" Jumlah waktu tidur yang dibutuhkan setiap orang berbeda, tetapi data menunjukan secara rata-rata bahwa setiap orang membutuhkan 7 sampai 8 jam setiap hari." menurut Dr. Zee. " Orang-orang yang tidur di bawah rata-rata 6 jam setiap harinya dapat terkena gangguan kesehatan yang dinamakan cardiometabolic disorder."

Secara garis besar jumlah waktu tidur yang diperlukan oleh setiap orang berdasarkan tingkatan usia adalah :
-. Bayi di bawah usia 11 bulan : 14 sampai 15 jam per hari
-. Balita : 12 sampai 13 jam per hari
-. Anak-anak usia 6- 9 tahun : 11 sampai 13 jam per hari
-. Anak - anak di atas 9 tahun dan Remaja : 10 sampai 11 jam per hari
-. Orang Dewasa : 7 sampai 8 jam per hari
-. Lanjut Usia : 7 sampai 9 jam per hari

Jenis Kelamin mempengaruhi Pola Tidur

Meskipun sebagian besar lelaki dan perempuan membutuhkan kurang lebih 7 sampai 8 jam tidur per hari, pola tidur secara mereka secara umum adalah berbeda. Perempuan memiliki kecenderungan untuk tidur lebih lama dibandingkan lelaki, tetapi juga memiliki kecenderungan untuk lebih mudah terganggu dalam tidurnya. Banyak sekali perempuan yang didiagnosa menderita gangguan tidur ( sleep disorder).

Masalah-masalah yang dapat mengganggu pola tidur wanita antara lain adalah depresi, hal-hal dalam kehidupan yang mempengaruhi emosi mereka secara mendalam ( contohnya perceraian), perubahan hormonal berkaitan dengan menopause, dan masalah-masalah medis seperti arthritis, sakit pinggang, fibromyalgia,dll

Riset membuktikan bahwa kaum pria sering mengalami gangguan dalam tidur apabila memiliki masalah dalam pekerjaannya. Kaum pria juga cenderung memiliki sikap yang meremehkan pentingnya tidur sehingga tidur dalam jumlah yang lebih sedikit. Saat ini seiring dengan tuntutan ekonomi dimana istri pun turut bekerja, membuat kaum pria sedikit banyak turut serta dalam menjalankan tugas-tugas rumah dan megurus anak. Kenyataan ini juga menambah beban yang dapat mengurangu jumlah waktu tidur mereka.

Faktor-faktor lain yang dapat menganggu pola tidur kaum pria adalah, stress akibat pekerjaan, masalah-masalah medis seperti depresi, penyakit jantung, nyeri pada beberapa bagian tubuh, dll.

Apabila Anda percaya bahwa Anda memiliki gangguan dalam pola tidur, segera hubungi dokter. Tetapi sebelum pergi ke dokter ada baiknya untuk membuat catatan mengenai pola tidur Anda selama minimal seminggu. Hal ini akan sangat memudahkan dokter Anda dalam memberikan analisa medisnya.


sumber : www.mebeldiskon.com

sekian dari saya... kalau ada yang salah mohon di perbaiki ya :D
 
kalin bobo jam 2 pagi, bangunnya jam 7 pagi. Berapa jam tuh?

Kalin sampai detik ini masih bugar, paling tidak, belum sakit yg aneh-aneh.. Tapi ga tau bakal sampe kapan..
 
pantesan bapak ane suka sulit tidur, soalnya kakinya suka nyeri katanya. gak bisa ketiduran jadinya ya kalo begitu?
 
Back
Top