ALFRED GOODMAN GILMAN
Lahir di New Haven, Connecticut, AS, 1 Juli 1941. Ahli farmakologi dan pendidik dari AS yang meraih hadiah Nobel bidang fisiologi atau kedokteran tahun 1994 bersama Masth Rodbell. Hadiah ini diberikan kepada mereka karena menemukan protein-G dalam penelitian yang terpisah.
Protein-G
adalah sebuah mekanisme mirip panel kontrol yang menerima pesan dari sebuah sel untuk disampaikan ke alamat yang tepat.
Hasil temuan mereka ini menjelaskan kompleksitas pertukaran pesan biologis jarak jauh pada miliaran sel tubuh manusia dan membuka bidang pengetahuan baru. Dengan kemenangan ini mereka membagi hadiah uang sejumlah US$ 950.000.
Gilman mulai tertarik pada bidang riset sejak usia 10 tahun karena sering melihat ayahnya, yang menjadi ketua pendanaan farmakologi di Sekolah Kedokteran Albert Einstein, New York, bekerja di laboratorium. Pada tahun 1969—1971, ia menjadi anggota riset farmakologi di National Institute of Health, Bethesda Maryland.
Sumber : Ensiklopedia Indonesia