Antara Investasi dan Keliling Dunia

Kalina

Moderator
[ Jum'at, 01 Agustus 2008 ]
Antara Investasi dan Keliling Dunia
JAKARTA - Buku tentang manajemen hidup ternyata mampu mengubah Titi Kamal. Bila sebelumnya kekasih Christian Sugiono itu menjalankan hidup apa adanya tanpa pasang target, sekarang semuanya berubah. "Dulu, aku go with the flow," ucapnya.

Titi menuturkan, perubahan tersebut berawal pada Desember 2007. Setelah membaca buku itu, lanjut dia, tiba-tiba dirinya termotivasi untuk menjadi orang yang harus punya perencanaan mantap. "Akhirnya, aku menulis semua goals, minimal untuk 2008," ujarnya setelah acara Rezeki Nomplok Belanja Grosir Dapat Hadiah di Pasar Tanah Abang Blok A Jakarta kemarin.

Ternyata, kata Titi, dengan menulis harapan, motivasi untuk mendapatkannya menjadi lebih kuat. "Setelah aku tulis pengin ini pengin itu, ternyata semua terjadi. Ketika kita pengin sesuatu, Allah membantu," ungkapnya.

Selain itu, kebiasaannya belanja habis-habisan mulai berkurang. Menurut Titi, dirinya tidak seperti dulu. Asal ada waktu, terus belanja. Kini, dia lebih memikirkan untuk menambah pundi-pundi tabungannya.

Dengan alasan itu juga, mulai 2008, Titi lebih giat berbisnis. Mulai buka rumah makan sampai butik pakaian. Rencananya, dia segera membuka usaha salon. "Yang penting, aku harus tahu cara investasi. Mulai reksadana, jualan, apartemen, tanah, rumah, semuanya," tegasnya.

Pokoknya, jelas Titi, harus benar-benar terencana. Sehingga, di masa depan, dia bisa menikmati hasilnya. Apalagi, setelah berpenghasilan tetap, dia ingin merealisasikan niat backpacker keliling dunia secara rutin. "Aku pengin banget setiap tiga bulan dalam setahun pergi ke mana-mana, mengenal budaya dan orang luar," harapnya. Lalu, kapan menikah? " (gen/tia)
 
Back
Top