mmm..kli ini acer telah resmi memperkenalkan varian netbook barunya, Acer Aspire One D270. Kata acer sih gan, nih netbook kenceng dan iriit. usut punya usut ternyata kencengnya itu karena pake prosesor generasi terbaru dari Intel Atom, yg disebut jg Cedar Trail. Apa itu Cedar Trail? naahh dibawah ini ada penjelasannya.
Cedar Trail adalah platform Intel Atom terbaru. Untuk memudahkan pembedaan Cedar Trail dari pendahulunya, platform ini menggunakan nama prosesor dengan awalan ‘N’ dan diikuti dengan angka 2 yang dilanjutkan dengan 3 angka lainnya. Sebagai contoh, Acer Aspire One D270 yang diuji kali ini menggunakan prosesor Atom N2600.
Peningkatan pada Cedar Trail pada dasarnya ada 2, yaitu penggunaan proses pabrikasi yang lebih kecil (turun ke 32 nm) dan peningkatan kemampuan VGA menjadi 2x lipat lebih kencang. Hal yang terakhir ini memang yang ditunggu-tunggu sejak lama, mengingat performa VGA pada semua platform atom sebelumnya, tergolong kurang kencang. Dengan Cedar Trail, Intel menjanjikan kemampuan pemutaran video 1080p. Jika ditilik, Cedar Trail kini menggunakan VGA dengan nama Intel GMA 3600. Ini adalah perbaikan dari GMA 3150 pada pendahulunya.
Aspire One D270: Netbook Atom FullHD
Tidak banyak perbedaan antara AOD270 dengan pendahulunya. Permukaan lid yang dihiasi bentuk seperti permukaan air dan layar 10” tampak seperti desain klasik Acer yang sudah diterima dengan baik di pasaran. Akan tetapi, netbook berbasis Intel ini sekarang sudah memiliki HDMI sebagai konektor ke layar yang mampu menampilkan video beresolusi tinggi.
Kapasitas harddisk 320GB dan RAM 2GB membuat netbook ini siap diajak untuk bekerja dan menyimpan data dalam jumlah cukup banyak. Ukuran RAM yang cukup besar juga membuatnya memiliki ruang ekstra untuk melakukan multitasking. Tentu saja, prosesor Atom 32nm dengan kecepatan 1.6GHz, dual core, dan 4 thread yang dimilikinya juga mendukung kemampuan multitasking.
Digunakannya Intel GMA 3600 pada netbook ini membuatnya dijanjikan mampu memutar video dengan resolusi 1080p (FullHD). Oleh sebab itu, tersedianya sebuah port HDMI menjadi hal yang wajar pada netbook mungil ini. Akan tetapi, penampilan luar dan spesifikasi saja rasanya belum cukup. Mari kita lihat performa AOD270 ini.
klo pengen tau lebih lengkapnya, langsung aja gan ke sumbernya, klik "sumber" dibawah.
Sumber

Cedar Trail adalah platform Intel Atom terbaru. Untuk memudahkan pembedaan Cedar Trail dari pendahulunya, platform ini menggunakan nama prosesor dengan awalan ‘N’ dan diikuti dengan angka 2 yang dilanjutkan dengan 3 angka lainnya. Sebagai contoh, Acer Aspire One D270 yang diuji kali ini menggunakan prosesor Atom N2600.
Peningkatan pada Cedar Trail pada dasarnya ada 2, yaitu penggunaan proses pabrikasi yang lebih kecil (turun ke 32 nm) dan peningkatan kemampuan VGA menjadi 2x lipat lebih kencang. Hal yang terakhir ini memang yang ditunggu-tunggu sejak lama, mengingat performa VGA pada semua platform atom sebelumnya, tergolong kurang kencang. Dengan Cedar Trail, Intel menjanjikan kemampuan pemutaran video 1080p. Jika ditilik, Cedar Trail kini menggunakan VGA dengan nama Intel GMA 3600. Ini adalah perbaikan dari GMA 3150 pada pendahulunya.
Aspire One D270: Netbook Atom FullHD
Tidak banyak perbedaan antara AOD270 dengan pendahulunya. Permukaan lid yang dihiasi bentuk seperti permukaan air dan layar 10” tampak seperti desain klasik Acer yang sudah diterima dengan baik di pasaran. Akan tetapi, netbook berbasis Intel ini sekarang sudah memiliki HDMI sebagai konektor ke layar yang mampu menampilkan video beresolusi tinggi.
Kapasitas harddisk 320GB dan RAM 2GB membuat netbook ini siap diajak untuk bekerja dan menyimpan data dalam jumlah cukup banyak. Ukuran RAM yang cukup besar juga membuatnya memiliki ruang ekstra untuk melakukan multitasking. Tentu saja, prosesor Atom 32nm dengan kecepatan 1.6GHz, dual core, dan 4 thread yang dimilikinya juga mendukung kemampuan multitasking.
Digunakannya Intel GMA 3600 pada netbook ini membuatnya dijanjikan mampu memutar video dengan resolusi 1080p (FullHD). Oleh sebab itu, tersedianya sebuah port HDMI menjadi hal yang wajar pada netbook mungil ini. Akan tetapi, penampilan luar dan spesifikasi saja rasanya belum cukup. Mari kita lihat performa AOD270 ini.

klo pengen tau lebih lengkapnya, langsung aja gan ke sumbernya, klik "sumber" dibawah.
Sumber