Begini Cara Membedakan Flek Darah Menstruasi Dan Hamil

LeniSuryani

New member
Hai para wanita indonesia, pernah gak terlintas dipikiranmu sekali saja bahwa kamu ingin mengetahui bagaimana cara membedakan flek darah menstruasi dan flek darah hamil? Sepertinya nggak ya? Kalau pun ada pasti kamu sendiri yang jawab, dan gak akan jauh seperti ini kalau flek darah menstruasi ya pasti adanya saat menstruasi begitu juga dengan flek darah hamil adanya saat hamil saja.

Begini ladies semuanya, tidak semua darah yang keluar itu sebagai pertanda dimulainya masa menstruasi, karena ada juga flek darah yang keluar sebagai pertanda awal kehamilan yang dinamakan dengan pendarahan implantasi.

Tadinya tidak tahu sekarang jadi tahu ya, nah lalu bagaimana dong cara membedakannya?

* Pertama : Masa flek darah yang keluar

- Flek darah menstruasi biasanya keluar dalam kurun waktu kurang atau lebih dari 7 hari serta darah yang keluar pun bisa berupa gumpalan-gumpalan
- Flek darah hamil hanya keluar dalam waktu 1-2 hari saja dan darah yang keluar tidk bergumpal seperti darah menstruasi

*kedua : Warna darah yang keluar

- Warna darah akibat menstruasi itu lebih berwarna merah terang dan akan terlihat lebih segar.
- Beda dengan warna flek darah hamil, darah ini memiliki warna seprti merah kecoklatan atau merah mudah.

*Ketiga : Munculnya rasa sakit

Keduanya bisa menimbulkan rasa sakit karena kram perut, tapi sakit yang diakibatkan menstruasi bisa lebih kuat daripada sakit yang dirasakan karena ciri hamil apalagi jika rasa sakit itu dibarengi dengan keluarnya flek darah yang kecoklatan.

Bagaiaman sekarang sudah bisa membedakannya kan? Ya meskipun buat saya sendiri ini cukup sulit tapi mau gimana lagi yang memang fitrah sebagai perempuan tuh seperti itu pasti banyak ritangan juga masalah yang mengahadang yang memang harus diselesaikan. Oke sekian yang bisa saya bagikan, semoga bermanfaat

Jangan lupa baca juga artikel terkait : Cara Menghentikan Flek Berlebih Setelah Haid
 
Back
Top