Bocoran Dari Varian Dan Spesifikasi AMD Radeon HD 8000

kin_banjarmasin

New member
Meskipun belum dapat dipastikan 100% kebenarannya, baru-baru ini rumor tentang seputar graphics card AMD Radeon “Sea Island” HD 8000 kembali menyeruak ke permukaan. Tidak tanggung-tanggung, rumor terbaru ini bahkan menampilkan spesifikasi dan juga seluruh varian seri HD 8000 yang akan hadir ke pasaran. Untuk lebih lengkapnya anda bisa melihat tabel di bawah ini.

33k80p0.jpg


AMD akan menghadirkan tujuh varian dari HD 8000 yang terdiri dari HD 8990, HD 8970, HD 8950, HD 8870, HD 8850, HD 8770, dan HD 8750. Hadirnya HD 8990 sebagai graphics card dual-GPU dalam daftar varian tersebut memang cukup mengejutkan mengingat pada seri HD 7000 AMD tidak merilis HD 7990. HD 7990 yang beredar di pasaran saat ini merupakan kreasi sendiri dari produsen partner AMD. Tabel di atas juga memperlihatkan bahwa seri HD 8000 akan hadir dengan 3 buah tipe chip GPU, yaitu Venus, Oland, dan Mars. Varian terbawah, yakni HD 8770 dan HD 8750 juga tidak akan dilengkapi fitur Power Tune for Boost. Satu hal menarik adalah HD 8750 dengan TDP 60 Watt diperkirakan tidak akan dilengkapi konektor daya tambahan seperti HD 7750.

Selain itu, terlihat AMD juga melakukan perombakan dari segi spesifikasi untuk seri HD 8000. Setiap chip GPU seri HD 8000 mengalami peningkatan pada jumlah Stream Processor, Texture Units, dan ROP Units. Beberapa dari varian ini ternyata dilengkapi spesifikasi clock yang lebih tinggi dibandingkan varian generasi sebelumnya. Fitur Power Tune for Boost merupakan fitur yang wajib bagi varian HD 8900 dan juga HD 8800.

Hingga saat ini memang belum dapat dipastikan berapa harga yang ditawarkan maupun kemampuan performanya pada game. Semoga saja setiap varian HD 8000 tersebut mampu menawarkan performa yang lebih baik dengan harga yang cukup terjangkau. Rencananya kartu-kartu grafis ini akan dirilis pada kuartal kedua tahun 2013.

sumber : rev-id
 
Back
Top