Pisang adalah buah pertama yang diberikan pada bayi, karena teksturnya yang lembut dan netral bagi pencernaan. Buah ini bisa diberikan dalam keadaan segar atau diolah jadi campuran bubur agar cita rasanya lebih kaya.
Bahan:
- 40 gr tepung beras
- 400 ml air
- 1 buah pisang ambon matang, kupas, kerok dengan sendok kecil
- 6 sendok takar susu formula bubuk
- 100 gr daging buah pepaya matang, potong dadu kecil
- 1 buah jeruk manis, peras airnya
Cara membuatnya:
- Tuangi tepung beras dengan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata. Jerang di atas api dan aduk sampai mengental. Angkat.
- Masukkan pisang yang telah dikerok, aduk sampai tercampur rata, lalu tuang ke dalam mangkuk bayi, dan sajikan dengan saus pepaya.
- Saus pepaya: campur potongan pepaya dan iar jeruk manis. Masukkan ke dalam blender dan haluskan. Tuang di atas bubur pisang.
- Suapkan segera pada bayi dengan sendok kecil
Untuk 2 porsi
Bahan:
- 40 gr tepung beras
- 400 ml air
- 1 buah pisang ambon matang, kupas, kerok dengan sendok kecil
- 6 sendok takar susu formula bubuk
- 100 gr daging buah pepaya matang, potong dadu kecil
- 1 buah jeruk manis, peras airnya
Cara membuatnya:
- Tuangi tepung beras dengan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata. Jerang di atas api dan aduk sampai mengental. Angkat.
- Masukkan pisang yang telah dikerok, aduk sampai tercampur rata, lalu tuang ke dalam mangkuk bayi, dan sajikan dengan saus pepaya.
- Saus pepaya: campur potongan pepaya dan iar jeruk manis. Masukkan ke dalam blender dan haluskan. Tuang di atas bubur pisang.
- Suapkan segera pada bayi dengan sendok kecil
Untuk 2 porsi