Miyuki
New member
Pulau dan republik merdeka, dalam persemakmuran bangsa-bangsa, di sebelah timur Laut Tengah; ± 60 km dan Turki. Euas 9.251 km2. Penduduk 633 ribu. Kepadatan penduduk 68/km2. Ibu kota: Nieosia.
Bahasa-bahasa resmi: Yunani dan Turki.
Agama: Yunani Ortodoks dan Islam.
Satuan mata uang: pound Cyprus (1.000 mil).
BIOGRAFI
Dua pegunungan membentang dan timur-barat. Utara, Pegunungan Kyrenia; sampai ke selatan termasuk Pegunungan Traados (dengan G. Olympus, tinggi 1.952 m). Antara kedua barisan pegunungan terletak dataran Messaonia (Yun.: Messaria); ± 20% dan pulau tersebut berhutan.
IkliM
Mediteran. Musim hajan jatuh antara akhir Oktober sampai akhir April.
EKONOMI
Terutama agraris. Lebih dari sepertiga jumlah rakyat prkrrja bermata pencaharian di perkebunan/pertanian yang menghasilkan: sitrun, sayur/mayur, jewawut dan terigu, dan lebih dan 50% hasilnya diekspor. Basis industri adalah pengolahan hasil-hasil perkebunan/pertanian; juga terdapat produksi semen. Dekat Larnaca terdapat penyulingan minyak. Cyprus kaya akan barang-barang tambang (besi pint, biji-biji kuningan, gip, ashes, amber), tetapi persediaan-persediaan yang terpenting (tembaga/kuningan) dalam beberapa decenium (masa 10 tahun) akan mengalami kehabisan. Walaupun impor melebihi ekspor, neraca perdagangannya p0- sitif, kanena pemasukan dan basis pasukan Inggenis dan tunjangan keuangan Turki untuk orangorang Turki. Industni paniwisata sampai 1974 maju pesat, tetapi pertumbuhannya berada di bawah pengawasan. Jalan-jalan kereta api kurang. Pelabuhan-pelabuhan terpenting adalah Famagusta, Limassol, dan Larnaca; pelabuhan udara internasional terdapat di Nicosia.
PENDUDUK
Sampai penyerbuan Turki, Jul 1974, (lihat sejarah) penduduk terdiri dari 77% bangsa Yunani yang bertempat tinggal terutama di kota-kota; l8% bangsa Turki yang hidup di desa-desa; Armenia dan Maronit merupakan kelompok minoritas. Setelah penyerbuan, ± 200 ribu orang Yunani-Cypriot terdesak, dan mencari jalan ke luar untuk meloloskan diri. Penghuni Famagusta, Kyrenia dan Morphon diungsikan. Kota-kota tenpenting (dengan jumlah penduduk sebelum Jul 1974): Nicosia (penduduk 116 nibu), Limassol (penduduk 80 ribu) dan Famagusta (penduduk 39 ribu). Orang-orang Yunani adaiah anggota gereja Ortodoks dan Cyprus (liturgi Byzantium), dan pemeluk agama Islam (aliran sunni). Tiap kelompok rakyat memiliki sekolah sendini. Buta huruf 18%, terutama di kalangan petani tua, karena biarpun tidak ada wajib belajar anak-anak antara 6—14 tahun hampir semua mengikuti pendidikan sekolah. Pendidikan tinggi tidak ada.
SEJARAH
± 1600 sebelum Masehi merupakan pusatperdagangan yang ramai di teluk L. Tengah sebelah timur. Sesudah ± 1400 sebelum Masehi pulau itu dijadikan koloni bangsa Achaea (Yunani); sesudah ± 800 sebelum Masehi oleh bangsa Fenicia; ± 7 10—670 sebelum Masehi oleh bangsa Assyria, lalu menyusul suatu masa kebebasan dan pertumbuhan kebudayaan. Ahmozes II menggabungkan Cyprus ± 560 sebelum Masehi pada Mesir, dan dengan demikian 525 sebelum Masehi dikuasai oleh Parsi. Iskandar Agung, 333 sebelum Masehi mengakhiri kekuasaan Parsi. Lalu berturut-turut Cyprus diperintah bangsa Ptolemaca, Kerajaan Romawi dan Kerajaan Byzantium. Pada waktu perang salib Cyprus jatuh ke tangan turunan Perancis Lusignan. 1374, diperintah bangsa Genoa setelah itu bangsa Venesia; 1570, ditaklukkan bangsa Turki. 1878, Inggenis memerintah pulau itu meskipun secara resmi tetap Turki; 1914, menyusul penggabungan secara resmi: 1925, menjadi “koloni mahkota”. Dalam Perang Dunia II merupakan pangkalan penting bagi Sekutu. Sesudah 1w di kalangan orang-orang Yunani Cyprus muncul aliran nasionalis deras yang bertujuan enosis (Yun. = penggabungan dengan ibu pertiwi). Lebih-lebih sejak 1954 aliran itu meluap menjadi aksi-aksi teror yang dilancarkan oleh tentara bawah tanah, FOKA, di bawah pimpinan kolonel Yunani, Grivas. 1959, disetujui bersama oleh Britania Raya, Yunani dan Turki bahwa Britania Raya tetap memiliki pangkalan militen di pulau itu; bahwa ketiga negara tersebut akan menjamin kemerdekaan Cyprus; bahwa kepentingan-kepentingan orang Turki sebagai masyarakat terkecil harus dipelihara; enosis tidak diperbolehkan. 1960, Uskup Agung Makanios yang ortodoks menjadi pnesiden pertama Republik Cyprus; Fadil KucUk, orang Turki, menjadi wakil presiden. Kompromi itu tidak memberikan kepuasan sepenuhnya kepada siapa pun. 1963, insiden-insiden antara bangsa Yunani dan Turki di
Cyprus merupakan corak suatu perang saudara. 1964, dimintakan campur tangan Dewan Keamanan PBB, yang kemudian berhasil mengembalikan keseimbangan yang rumit. Makarios terpilih kembali 1968 dan 1973. KUcuk digantikan 1973 oleh R. Denktasy. Ketegangan-ketegangan meningkat sejak 1970. 15 Juli 1974 perebutan kekuasaan oleh sejumlah perwira Yunani yang diselundupkan ke dalam angkatan perang Cyprus. Makarios menyingkir. 20 Juli bangsa Turki melakukan pendaratan dan mengambil alih 40% dan pulau itu. Feb 1975 Dcnktasy mengumumkan suatu negara federal Turki-Cyprus.
Cyrenaica. Provinsi terbarat Republik Libia, bertapal batas dengan Mesir, Afrika Utara. Kota tenpenting dan pelabuhan utama di kawasan ini adalah Benghasi. Agak menjorok ke Laut Tengah, sejajar dengan pesisir terdapat Pegunungan Jabel el Akhbar dengan puncak tertinggi 876 m. Dikembangkan menjadi wilayah pertanian; salah satu cara untuk mengairi wilayah pertanian di situ dengan membor sumber-sumber air tawar dengan pompa-pompa hidrolik sampai kedalaman 750 m di wilayah padang pasir. Produksi pertanian: kurma, gandum, sayur-mayur, zaitun, jeruk. Kurma diekspor melalui pelabuhan Benghasi.