Cara Menarik Perhatian Pria Dari Kejauhan

Kalina

Moderator
Ada berbagai cara untuk menarik perhatian pria. Mulai dari gaya berpakaian hingga cara berbicara. Cara yang satu ini bisa menarik perhatiannya dari kejauhan.

Adalah gaya berjalan Anda yang bisa membuat semua pria terpaku meskipun Anda masih berada dikejauhan. Sebuah penelitian di Queen's University di Kanada mengatakan pria memberikan penilaian yang berbeda-beda terhadap gaya berjalan wanita dan ditemukan satu gaya berjalan yang menarik perhatian pria, seperti yang dikutip dari shine.yahoo

Tanpa disadari, Anda mungkin mempunyai gaya berjalan yang membuat mata para pria terpaku. Gaya berjalan tersebut adalah gaya berjalan dengan kepala tegap, bahu kebelakang dan bagian tubuh yang paling depan adalah dada Anda. Tangan Anda berayun dengan bebas ke depan dan kebelakang, sementara pinggul memutar dari sisi ke sisi. Berat badan bertumpu pada hak sepatu.

Jika Anda ingin melatih gaya berjalan seperti ini, cara termudahnya adalah berpura-pura seolah Anda seorang model yang sedang memamerkan koleksi terbaru Victoria's Secret. Kombinasi dari penyelarasan tubuh yang simetris dan ritme melangkah akan memberikan pesan bawah sadar pada mereka yang melihatnya bahwa Anda mengontrol tubuh bahkan hidup dan hal ini merupakan sesuatu yang seksi.

Selain terlihat seksi di mata pria, gaya berjalan seperti ini juga membuat diri lebih percaya diri.





Sumber : Wolipop
 
Last edited by a moderator:
secara umum, emang bisa masuk di akal sih.. kalau gaya jalan cewek bisa pengaruh...tapi itu kan cuma kesan pertama aja sih, kalau saya pikir... selanjutnya biasanya pasti ada kriteria/penilaian lain dari sang cowok itu ke si cewek.. cmiiw :D
 
itukan fisik luarnya,,,hehehehe

semua berawal dari mata.. lalu turun ke hati.. :)

jangan percaya, jika ada seseorang, yang baru aja kenal, trus bilang, "Aku cinta sama kamu, karena kamu baik, perhatian, lembut, dll.." itu munafik :)
 
semua berawal dari mata.. lalu turun ke hati.. :)

jangan percaya, jika ada seseorang, yang baru aja kenal, trus bilang, "Aku cinta sama kamu, karena kamu baik, perhatian, lembut, dll.." itu munafik :)

ya karena mata juga kita bisa menyayangi lawan jenis kita, dari mata turun ke hati, bener tu, tapi kalo lama lama di mata gak turun turun ke hati gimana dunk?
 
Back
Top