[Description] Baju Renang Yang Menghebohkan Itu...

gupy15

Mod
Baju Renang Yang Menghebohkan Itu...

Rabu, 20 Agustus 2008 | 16:36 WIB www.kompas.com




BEIJING, RABU - Atlet-atlet renang indah Spanyol dilarang mengenakan baju renang mereka yang dilengkapi dengan lampu tahan air yang membuat penampilan mereka lebih gemerlap.

"Baju ini sangat canggih karena sebenarnya baterai lampu-lampu ini tidak tahan lama. Jadi kami kemudian mempersiapkannya selama dua bulan," kata atlet renang indah Spanyol, Andrea Fuentes.

"Jadi mirip dengan lampu pohon Natal," tambah Fuentes. Bersama rekannya, Gemma Mengual, tim renang indah Spanyol sebenarnya diunggulkan untuk meraih medali emas untuk nomor duet.

Bagi Fuentes, pelarangan penggunaan lampu sebagai aksesori baju agak membingungkan, karena banyak atlet yang menjahitkan banyak aksesori di baju renang mereka. "Ini menjadi olahraga yang sangat konservatif. Alasan mereka adalah tidak boleh menambahkan aksesori di baju anda, tetapi sebagian atlet malah menjahitnya. Corak di baju renang sebenarnya adalah aksesori juga," kata Fuentes.

Di nomor duet renang indah yang dilombakan Rabu (20/8), tim Spanyol meraih perak. Emas diraih tim Rusia yang terdiri dari Anastasia Davydova dan Anastasia Ermakova. Sementara perunggu direbut duet Jepang, Saho Harada dan Emiko Suzuki.

A. Tjahjo Sasongko
 
Bls: Baju Renang Yang Menghebohkan Itu...

hehe namanya juga kompetisi, ya pasti berlomba-lomba dong buat keliatan spektakuler, kenapa juga harus dilarang ? termasuk pake lampu natal di baju renang
 
ada-ada aja pake di larang segala...
masalah baju tidak masuk dalam format penilaian renang indah khan?
kenapa harus dilarang...??????
 
Back
Top