Domain .us Segera Dijual Bebas

irigster

New member
Tanggal: 13 Feb 2002
Sumber: Sigit Widodo, Detikinet.com


NamaDomain.com, detikcom - Jakarta,Setelah bertahun-tahun digunakan khusus oleh pemerintah daerah, sekolah dan kantor layanan publik di Amerika Serikat, domain .us akan segera dijual bebas pada akhir April 2002. Demikian diberitakan Reuters, Rabu (13/2/2002).

Sejatinya domain .us yang merupakan domain negara Amerika Serikat tidaklah istimewa. Posisinya sama seperti domain .id di Indonesia, .uk di Inggris, .jp di Jepang atau .sg di Singapura.

Hanya saja, selama ini masyarakat Amerika Serikat lebih suka menggunakan domain-domain internasional, seperti .com, .net, .org, .biz dan domain-domain internasional lainnya. Bahkan lembaga pemerintahan sipil, lembaga militer dan lembaga pendidikan di negara tersebut semuanya menggunakan domain internasional .gov, .mil dan .edu.

Maklumlah, internet memang dikembangkan dari negara yang tengah getol mengecap negara musuhnya sebagai teroris ini. Bahkan lembaga-lembaga internet internasional seperti IANA dan ICANN juga masih didominasi kepentingan Amerika Serikat.

Domain .us yang akan dijual bebas ini sekarang dikelola oleh NeuStar Inc. Perusahaan ini berhasil memenangkan tender pengelolaan domain negara ini pada Oktober 2001 lalu. Rencananya, NeuStar akan mulai menerima pendaftaran pada 24 April mendatang.

Sedikitnya duapuluh sembilan perusahaan pendaftaran nama domain, alias registrar, telah siap menjual domain ini. Di antaranya terdapat nama-nama registrar populer seperti Tucows Inc dan Register.com. Namun Verisign yang merupakan registrar terbesar, tidak terdapat dalam daftar duapuluh sembilan perusahaan ini.

Sebelum menerima pendaftaran, NeuStar memberikan kesempatan terlebih dahulu kepada pemegang hak cipta dan merek yang terdaftar di Amerika Serikat. Perusahaan-perusahaan ini dapat memesan nama domainnya dalam periode 4 Maret ? 9 April 2002.(sgt)
 
Back
Top