PADANG--MIOL: Virus flu burung mulai merebak di Kabupaten Solok, Sumatra Barat. Sebanyak tiga ekor ayam di Nagari (desa) Tanjung Bingkung, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, mati mendadak.
?Ayam milik warga itu positif terjangkit virus flu burung. Hal itu diketahui dari hasil rapid test yang dilakukan Dinas Peternakan Kabupaten Solok terhadap unggas yang mati mendadak tersebut,? kata Sekretaris Daerah Kabupaten Solok Suarman kepada Media Indonesia, Selasa (20/2).
Menurut Suarman, Pemerintah Kabupaten Solok segera melakukan beberapa langkah antisipasi agar virus flu burung itu tidak menyebar. Langkah-langkah yang dilakukan adalah melakukan penyemprotan kandang, vaksinasi unggas dan mengisolasi kawasan tersebut sejauh satu kilometer.
Langkah lainnya adalah memusnahkan unggas-unggas yang sekandang dengan tiga ekor ayam yang terjangkit virus H5N1 tersebut.
?Berdasarkan kesepakatan dengan pemilik unggas, tujuh ekor ayam dan lima ekor itik yang sekandang dengan ayam yang terjangkit virus avian influenza itu dimusnahkan,? kata Suarman.
Ia mengatakan selain penyemprotan dan pemusnahan unggas, Pemerintah Kabupaten Solok juga melaksanakan penyuluhan kepada warga mengenai flu burung.
?Hingga saat ini, virus tersebut baru menulari unggas. Belum ditemukan penularan pada manusia,? katanya.
?Ayam milik warga itu positif terjangkit virus flu burung. Hal itu diketahui dari hasil rapid test yang dilakukan Dinas Peternakan Kabupaten Solok terhadap unggas yang mati mendadak tersebut,? kata Sekretaris Daerah Kabupaten Solok Suarman kepada Media Indonesia, Selasa (20/2).
Menurut Suarman, Pemerintah Kabupaten Solok segera melakukan beberapa langkah antisipasi agar virus flu burung itu tidak menyebar. Langkah-langkah yang dilakukan adalah melakukan penyemprotan kandang, vaksinasi unggas dan mengisolasi kawasan tersebut sejauh satu kilometer.
Langkah lainnya adalah memusnahkan unggas-unggas yang sekandang dengan tiga ekor ayam yang terjangkit virus H5N1 tersebut.
?Berdasarkan kesepakatan dengan pemilik unggas, tujuh ekor ayam dan lima ekor itik yang sekandang dengan ayam yang terjangkit virus avian influenza itu dimusnahkan,? kata Suarman.
Ia mengatakan selain penyemprotan dan pemusnahan unggas, Pemerintah Kabupaten Solok juga melaksanakan penyuluhan kepada warga mengenai flu burung.
?Hingga saat ini, virus tersebut baru menulari unggas. Belum ditemukan penularan pada manusia,? katanya.