
Francesco Guidolin selaku manajer Swansea City puas dengan kemenangan timnya 1-0 atas Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Liberty Stadium, Sabtu (9/4/16) malam WIB.
Ini merupakan kekalahan pertama bagi Chelsea dari 16 pertandingan. Selain itu, rekor terkalahkan Hiddink bersama timnya di musim ini harus berakhir.
Kemenangan ini membuat posisi Swansea aman di Liga Primer. Meski demikian, Guidolin tetap fokus dan meningkatkan kemampuan permainan mereka di pekan-pekan terakhir kompetisi ini.
"Kemenangan pertama di Liga Primer untuk Swansea atas Chelsea membuat saya bangga dan senang. Kami bermain sangat bagus di babak pertama," ungkap Guidolin.
"Sungguh hasil yang bagus bagi fans dan para pemain kami. Saya berharap kami mendapat banyak poin di laga berikutnya karena penting untuk finis dengan hasil yang bagus," ujarnya.
KLIK DISINI