Fujitsu Hadirkan Tablet dengan AMD Hondo!

kin_banjarmasin

New member
Akhirnya, tablet yang mengadopsi APU ultra low power seri Z dari AMD hadir! Tablet tersebut adalah salah satu produk baru dari Fujitsu yang ditujukan untuk keluarga tablet Stylistic, yaitu Stylistic Q572. Tablet tersebut hadir dengan mengusung prosesor “Hondo” Z-60 dan dilengkapi dengan layar berukuran 10.1 inci dengan resolusi 1366 x 768.

2i25uv4.jpg


Fujitsu melengkapi Stylistic Q572 dengan RAM berjenis DDR 3 dengan kapasitas maksimal 4 GB. Media penyimpanan berjenis SSD dengan interface mSATA mulai dari kapasitas 64 GB hingga 256 GB akan tersedia sebagai opsi yang bisa dipilih oleh calon pengguna. Penggunaan APU Z-60 tentu saja juga akan menghadirkan pengolah grafis Radeon HD 6250 yang memang terpasang pada APU tersebut sebagai solusi pengolah grafis dari Stylistic Q572.

Sebagai sebuah tablet, Stylistic bisa dikatakan mengusung port konektivitas yang cukup lengkap dengan adanya berbagai macam port di sekeliling tablet dengan berat 0,8 kg tersebut, yaitu 1 port USB 2.0, 1 port USB 3.0, 1 port audio in, 1 port audio out, 1 port HDMI, serta 1 port khusus untuk docking. Tidak ketinggalan, terdapat juga **** SD Card untuk menambah kapasitas media penyimpanan tablet tersebut. Selain itu, untuk konektivitas jaringan, Stylistic Q572 mengusung koneksi WiFi, 3G/4G, serta Bluetooth.

Untuk perlengkapan tambahan, Fujitsu melengkapi Stylistic Q572 dengan kamera depan dengan sensor yang mendukung resolusi HD dan kamera belakang 5 MP. Terdapat juga sebuah fingerprint sensor untuk fitur keamanan serta dukungan untuk digital pen input di layar IPS yang diusungnya. Tidak ketinggalan, Fujitsu juga menyediakan baterai yang dapat dilepas dan diganti dengan mudah.

Sayangnya, untuk sebuah perangkat tablet, Stylistic Q572 bisa dikatakan ketebalan yang kurang mendukung aktivitas mobile, yaitu 13,6 mm, lebih tebal dari spesifikasi yang diberikan oleh AMD. Fujitsu sendiri juga belum memberikan detail harga yang akan mereka tempelkan untuk tablet dengan sistem operasi Windows 8 tersebut. Namun, mengingat tablet tersebut diposisikan sebagai tablet kelas bisnis, bisa jadi harganya akan berada di atas rata-rata tablet 10.1 inci yang ada di pasaran saat ini.
 
Buruan.. BAGUSSSS. 1.000 usd kira2 yg q577

aku juga lg ngeburu kakaknya. q702
attachment.php

ga nyampai Rp.15 juta!
(lagi nyari2 apa yg mungkin bisa tak korup nih...)

- n1 -
 

Attachments

  • Lifebook_Q702.jpg
    Lifebook_Q702.jpg
    89.4 KB · Views: 171
Back
Top