charlez_r
New member
Kita sudah melihat kemunculan dari Samsung Galaxy Note 3 di pasaran Indonesia.
Akan tetapi harga yang ditawarkan bisa dibilang cukup tinggi sehingga tidak cukup untuk menjangkau banyak orang.
Muncul sebuah informasi dari VR-Zone yang mengatakan bahwa Samsung sedang mempertimbangkan untuk membuat Galaxy Note 3 dengan versi yang lebih murah.
Selain itu juga muncul rumor bahwa Galaxy Note 3 versi murah tersebut akan mempunyai layar LCD dan kamera 8 Megapiksel, bahkan ada juga yang mengatakan bahwa produk tersebut akan muncul pada November 2013 nanti.
Menurut laporan yang didapat dari ETNews, Samsung memang berencana untuk meluncurkan Galaxy Note 3 versi murah bersamaan dengan Galaxy Note 3 normal dan Galaxy Gear.
Tetapi hal itu dibatalkan Samsung karena takut akan mempengaruhi penjualan Samsung Galaxy Note 3 yang normal dan sebagai gantinya Galaxy Note 3 versi murah akan diluncurkan pada bulan November 2013.
Kira-kira apa yang akan berbeda dari Samsung Galaxy Note 3 ini yah??
Semoga saja hasilnya tidak mengecewakan dan sebanding dengan harga yang akan ditawarkan.
Sumber
Mobile88
Lihat juga berita lainnya: