Gempa 5,3 SR Guncang Aceh

Kalina

Moderator
Jakarta - Gempa bumi kembali mengguncang wilayah Indonesia. Kali ini gempa berkekuatan 5,3 SR melanda wilayah Nangroe Aceh Darussalam. Namun, gempa tidak berpotensi tsunami.

Seperti dilansir Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Rabu (17/2/2010), gempa terjadi pada pukul 02.08 WIB. Gempa terjadi di kedalaman 30 kilometer dengan lokasi 4.54 LU - 93.32 BT.

Pusat gempa berada di sekitar 248 kilometer barat daya Banda Aceh, NAD, 268 kilometer barat daya Sabang, NAD, dan 314 kilometer barat laut Melulaboh, NAD.

duh kok serem yaa
 
Bls: Gempa 5,3 SR Guncang Aceh

biasanya gempa kayak gini bakalan merembet ke daerah-daerah lain, tapi semoga aja gak segede waktu tahun lalu
 
Back
Top