Harga Resmi Samsung Galaxy S8 di Indonesia

mbahgaul

New member
Ponsel di Indonesia merupakan hal yang paling dinanti-nanti update-nya. Sama seperti ponsel terbaru dari Samsung yaitu Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus ini, merupakan salah satu ponsel yang paling dinanti-nanti oleh penduduk di Indonesia. Dengan kemampuan yang luar biasa yang ditawarkan, kira-kira berapa harga ponsel ini?



44803-harga-resmi-samsung-galaxy-s8-di-indonesia.jpg



Seperti yang dilansir dari laman Detik, (30/1/2017), ponsel terbaru dari Samsung Galaxy S8 akan dibandrol dengan harga 10,5 juta Rupiah. Sedangkan untuk Samsung Galaxy S8 Plus akan dijual dengan harga 12 juta Rupiah. Ponsel ini sendiri dapat dipesan mulai tanggal 18 April besok di Indonesia.

Sedikit informasi mengenai ponsel ini, Samsung Galaxy S8 akan hadir dengan layar selebar 5,8 inci. Untuk Galaxy S8 Plus akan hadir lebih besar dengan ukuran 6,2 inci. Keduanya akan tetap hadir dengan layar lengkung ciri khas Samsung selama ini yang dikenal juga dengan istilah Infinity Display.




44804-harga-resmi-samsung-galaxy-s8-di-indonesia.jpg


Sedangkan untuk bagian spesifikasi, ponsel ini mengusung prosesor dari Exynos 8895 dengan dukungan RAM sebesar 4 GB. Bagian penyimpanannya sendiri akan diisi dengan memori sebesar 64 GB yang lebgkap dengan kartu **** SIM hybrid. Bagian baterai dari ponsel ini masing-masing 3.000 mAh untuk Galaxy S8 dan 3.300 untuk Galaxy S8 Plus.

Bagian yang paling dicari oleh orang Indonesia yaitu kamera. Ponsel ini telah dibekali dengan kamera 12MP dengan bukaan lensa yang luar biasa yaitu f/1.7 Kamera depan juga masih menggunakan bukaan lensa yang sama, hanya saja 8MP.




Sumber: http://www.indogamers.com/read/30/03/2017/12973/harga-resmi-samsung-galaxy-s8-di-indonesia/
 
kalau harga segitu saya lebih milih beli iphone saja gan,, dari segi kwalitas lebih terjamin,, dari sisi prestis lebih dapet, dari sisi fungsional nya lebih maksimal iphone, cloud nya bisa dimaksimalkan untuk menunjang pekerjaan sehari hari,, belum lagi tingkat keamanannya lebih terjamin,, samsung itu over price karena biaya promosinya tinggi,,
 
Back
Top