Heliopolis

Gia_Viana

New member
Heliopolis (Yun.; kota matahari). 1) Kota di jaman Mesir purba, terletak 12 km di sebelah barat laut Cairo sekarang; ibu kota daerah Mesir Bawah dijaman itu. Sebagai kota pusat pemujaan dewa matahari, Heliopolis mengalami jaman kejayaan dalam abad ke-5. Sisa peninggalan yang masih terdapat hingga kini berupa obelisk sesostrik 1, yang dulu terletak di depan kuil dewa matahari, 2) Nama yunani dari kota Baalbek; ibu kota distrik Beka'a di Libanon. Penduduk 18ribu; terletak di daerah oase di jalur jalan dari Beirut ke Aleppo dan memiliki pemandangan alam yang indah ke arah lembah Beka'a. Nama Baalbek berasalh dari nama Dewa Baal (dewa orangfunisia); oleh orang orang yunani diasamakan dengan dewa Helios dan kemudian kelak di anggap menunggal dengan Zeus Yupiter. 3) Nama lain untukAin Syam (Ar.); daerah satelit kota kairo dibangun tahun 1905 oleh usahawan Belgia, Baron Empan. [FOOTNOTE]Ensiklopedi Indonesia, 1992, Penerbit PT Ichtiar Baru Van Hoeve, Jakarta, PT Intermasa, Jakarta[/FOOTNOTE]










[h=1]Reference & Resources[/h]
[REFLIST]1[/REFLIST]
 
Back
Top