Here Comes Nokia X6
Di sela-sela memperkenalkan layanan Comes with Music, Nokia memperkenalkan jajaran terbaru ponsel musik yang revolusioner, Nokia X6. Nokia X6 dilengkapi dengan berbagai macam perangkat hiburan yang luar biasa, seperti dapat memutar lagu hingga 35 jam, memori internal 16GB, dan dapat memutar berbagai macam format musik digital. Sedangkan dari sektor kamera, Nokia X6 dilengkapi pula dengan layar berukuran 3,2 inci yang dibekali fitur touchscreen dan kamera beresolusi 5MP berlensa Carl Zeiss.
Nokia pun memanjakan fasilitas situs jejaring sosial ke seri X6, seperti Facebook. Selain itu berkat memiliki layar 16:9, Nokia X6 lebih optimal bila digunakan untuk keperluan foto, video, dan browsing di Internet. Dan dengan desainnya yang ergonomis dan bobotnya yang ringan, memudahkan Nokia X6 disimpan ke dalam saku pakaian Anda. Bagi pembeli Nokia X6, diberi kesempatan untuk mendownload games dan aplikasi seru yang dapat didownload dari Ovi Store secara cuma-cuma. Tak hanya itu saja, Nokia akan memberikan akses gratis ke layanan Comes with Music dan headset stereo WH500 yang memungkinkan pengguna untuk menikmati musik dan mengendalikan panggilan masuk ketika Anda sedang berada di jalan.
Bagi Anda yang ingin melihat dan merasakan langsung performa Nokia X6, bisa mendatangi Nokia HyperSix yang akan diselenggarakan hari Sabtu 27 Maret 2010, di Plaza Barat Senayan. Acara ini tidak hanya memperkenalkan Nokia X6 ke publik, melainkan akan dihadiri oleh berbagai macam penampilan musisi papan atas Indonesia, seperti Dewi Sandra, D'Massive, Drive, J-Rocks, Sherina dan The Changcuters. Sebagai informasi tambahan, acara ini akan dimulai dari jam 17.00-23.00. So, don't Miss it, guys! source : megindo.net
Di sela-sela memperkenalkan layanan Comes with Music, Nokia memperkenalkan jajaran terbaru ponsel musik yang revolusioner, Nokia X6. Nokia X6 dilengkapi dengan berbagai macam perangkat hiburan yang luar biasa, seperti dapat memutar lagu hingga 35 jam, memori internal 16GB, dan dapat memutar berbagai macam format musik digital. Sedangkan dari sektor kamera, Nokia X6 dilengkapi pula dengan layar berukuran 3,2 inci yang dibekali fitur touchscreen dan kamera beresolusi 5MP berlensa Carl Zeiss.
Nokia pun memanjakan fasilitas situs jejaring sosial ke seri X6, seperti Facebook. Selain itu berkat memiliki layar 16:9, Nokia X6 lebih optimal bila digunakan untuk keperluan foto, video, dan browsing di Internet. Dan dengan desainnya yang ergonomis dan bobotnya yang ringan, memudahkan Nokia X6 disimpan ke dalam saku pakaian Anda. Bagi pembeli Nokia X6, diberi kesempatan untuk mendownload games dan aplikasi seru yang dapat didownload dari Ovi Store secara cuma-cuma. Tak hanya itu saja, Nokia akan memberikan akses gratis ke layanan Comes with Music dan headset stereo WH500 yang memungkinkan pengguna untuk menikmati musik dan mengendalikan panggilan masuk ketika Anda sedang berada di jalan.
Bagi Anda yang ingin melihat dan merasakan langsung performa Nokia X6, bisa mendatangi Nokia HyperSix yang akan diselenggarakan hari Sabtu 27 Maret 2010, di Plaza Barat Senayan. Acara ini tidak hanya memperkenalkan Nokia X6 ke publik, melainkan akan dihadiri oleh berbagai macam penampilan musisi papan atas Indonesia, seperti Dewi Sandra, D'Massive, Drive, J-Rocks, Sherina dan The Changcuters. Sebagai informasi tambahan, acara ini akan dimulai dari jam 17.00-23.00. So, don't Miss it, guys! source : megindo.net