Hubungan Rossi & Lorenzo Musim Depan Bisa Memanas

jozz78

New member
012_12_20_38_734692_IQ2HfvmuP7-8685328887224158528_jpg.png

TOKYO – Hubungan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo di tim Yamaha pada musim 2013 diyakini akan didominasi dengan gesekan atau permusuhan seperti yang terjadi pada tahun 2008 dan 2010. Rossi kembali ke skuad pabrikan Yamaha untuk menjalani musim balap MotoGP 2013, dan hal ini sempat memicu pembicaraan tentang kemungkinan adanya persaingan sengit dengan Lorenzo, yang tak lain juga merupakan rivalnya di lintasan balap. Sebelumnya, selama tiga tahun berturut-turut Rossi bersama Lorenzo memperkuat Yamaha, dan tak jarang keduanya terlibat persaingan ketat, meski berstatus sebagai rekan setim. Mengingat bagaimana sejarah hubungan keduanya yang tak pernah benar-benar harmonis, Bos Tim Yamaha, Lin Jarvis memahami situasi munculnya potensi gesekan kuat saat musim balap berlangsung.

"Kami tahu bagaimana mengelola dua bintang besar dalam satu tim, dan itu tidak mudah dilakukan. Keduanya kini sedikit lebih tua, dan skenarionya sangat berbeda sekarang dari yang terjadi di masa lalu,” jelas Jarvis, seperti dilansir Motorcyclenews, Kamis (20/12/2012). "Valentino (Rossi) adalah raja balapan MotoGP, dan Jorge (Lorenzo) adalah sang pangeran yang mencoba mengambil takhta dari Rossi. Tidak diragukan lagi, di masa lalu hal itu akan menciptakan banyak ketegangan, tapi sekarang berbeda,” bebernya. "Jorge adalah pembalap nomor satu, dan dia telah memenangkan dua dari tiga kejuaraan dunia terakhir. Tapi Valentino tidak muda lagi.

Dia seorang bintang mapan yang datang kembali untuk menunjukkan bahwa dia bisa memenangi kejuaraan dunia lain, dan masih sanggup memenangkan perlombaan,” jelasnya. Menurut Jarvis, memang tetap ada beberapa momen yang membuat persaingan antara Lorenzo dan Rossi menjadi kompetitif. Namun, dia terus berupaya hal itu tidak merugikan Yamaha, dan malah menjadi keuntungan bagi pabrikan motor asal Jepang itu. "Saya pikir itu adalah dinamika yang berbeda saat ini. Saya yakin kami akan memiliki beberapa momen dan isu-isu ini, karena level ini sangat kompetitif. Dan jika keduanya berjuang untuk menang, maka saya yakin akan ada situasi itu, maka kami akan harus berurusan dengan mereka untuk menyelesaikannya,” pungkasnya.

sumber : http://www.iyaa.com/olahraga/balap/2395384_1408.html
 
ROssi dengan jam terbang di sirkuit, dan Lorenzo dengan skill yang apik....

kita tunggu saja GP musim yang akan datang....
 
Back
Top