Ilmuwan Perkirakan Kiamat Makin Dekat: Ini yang Perlu Kita Tahu, dan Apa Hubungannya dengan Trump?

Politik

New member
Ancaman perang Trump atas Korea Utara, juga pembalikan upaya Obama untuk menghentikan perubahan iklim, semakin mendekatkan dunia pada kiamat di tahun 2018 ini, menurut para ilmuwan yang menulis di Buletin Ilmuwan Atom.

Oleh: Katie Reilly (Time)

Buletin Ilmuwan Atom (The Bulletin of the Atomic Scientists) memindahkan Jam Kiamat lebih dekat ke tengah malam pada hari Kamis (25/1) pagi, memperingatkan dunia bahwa analisis waktu perkiraan kiamat telah memperkirakan dunia makin mendekati malapetaka di tahun 2018 ini, lebih dekat daripada sebelum-sebelumnya.

Para ilmuwan merujuk kepada meningkatnya ancaman nuklir, perubahan iklim dan kurangnya kepercayaan pada institusi politik saat mereka menetapkan jam kiamat pada dua menit menjelang tengah malam—30 detik lebih dekat dari tahun lalu.

“Dunia tidak hanya lebih berbahaya sekarang daripada setahun yang lalu; Ini sama mengancamnya seperti yang terjadi sejak Perang Dunia II,” tulis Lawrence Krauss dan Robert Rosner dari Buletin Ilmuwan Atom di kolom Washington Post pada hari Kamis, merujuk pada ancaman perang berulang dari Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terhadap pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, serta pembalikan upaya Obama untuk menghentikan perubahan iklim oleh Trump.

“Kami menggerakkan jam kiamat lebih cepat 30 detik, karena kegagalan Presiden Trump dan para pemimpin dunia lainnya menghadapi ancaman perang nuklir dan perubahan iklim,” tulis mereka.

Jam kiamat—yang melacak kerentanan dunia terkait ancaman eksistensial—terakhir diperbaharui pada 26 Januari 2017 yang diundur dua setengah menit sampai tengah malam, mendekati tengah malam terutama karena pemilihan Trump. Dalam pengumuman 2017, para ilmuwan memperingatkan ancaman yang ditimbulkan oleh senjata nuklir, perubahan iklim dan kampanye disinformasi global.

“Pada 2017, kami menemukan potensi bahaya berkembang lebih besar lagi, kebutuhan akan tindakan lebih mendesak,” tulis para ilmuwan tahun lalu. “Dua setengah menit sampai tengah malam, Jam sedang berdetik, bahaya global meningkat tajam. Pejabat publik yang bijak harus segera bertindak, membimbing manusia menjauh dari jurang. Jika tidak, para warga negara yang bijak harus melangkah maju dan memimpin perbaikan.”

Buletin Ilmuwan Atom, yang didirikan oleh ilmuwan yang membantu mengembangkan senjata atom pertama, telah menggerakkan Jam Kiamat lebih dekat ke dan lebih jauh dari tengah malam selama lebih dari 70 tahun.

Jam Kiamat pertama ditetapkan pada tahun 1947 pada tujuh menit sampai tengah malam, berfungsi sebagai peringatan tentang senjata nuklir. Jam tersebut telah berfluktuasi sejak saat itu, semakin mendekati tengah malam—hanya berselang dua menit—pada tahun 1953, setelah AS menguji bom hidrogen pertama, dan sekarang pada tahun 2018. Dalam pengumuman 1953 mereka, para ilmuwan atom menulis: “Hanya sedikit ayunan pendulum lagi, dan, dari Moskow sampai Chicago, ledakan bom atom akan menyerang pada tengah malam atas peradaban Barat.”

Sumber : Ilmuwan Perkirakan Kiamat Makin Dekat: Ini yang Perlu Kita Tahu, dan Apa Hubungannya dengan Trump?
 
haha

kalau trump seburuk itu, kenapa beliau bisa terpilih di pemilu presiden US kemarin ya?

kalau mengenai nuklir, seandainya terjadi, kita berlindung dimana sebaiknya ya? di bawah tanah atau goa gimana ya
 
haha

kalau trump seburuk itu, kenapa beliau bisa terpilih di pemilu presiden US kemarin ya?

kalau mengenai nuklir, seandainya terjadi, kita berlindung dimana sebaiknya ya? di bawah tanah atau goa gimana ya

Trump itu dianggap buruk setelah jd presiden. Tentu itu propaganda. Kita lihat juga pak Jokowi dia dianggap buruk setelah jd presiden ?
 
kiamat sih.. nurut logika bukan/gak bisa karena nuklir. paling pemusnahan juga lokal, bumi saja yg berdampak. bumi hancur bulan matahari masih utuh kalo cuma nuklir.
bumi hancur sembunyi? mungkin saja kalo mampu bayar pesawat ulang-alik ke bulan. jarak paling mungkin untuk saat ini! yg jadi masalah sulit membangun ekosistem kehidupan dibulan dalam waktu dekat. bawa air tanam padi/gandum disana?
...
lah mending pasrah saja! orang pasti akan mati juga! mending siap2 menghadapi kematian.. bawa bekal (amal kebaikan ke sesama) yg cukup!

- n1 -
masih yakin aku masih hidup saat kiamat.. jadi "eye witness" kira2. kata mbah-dukun!
 
udah sering banget ya diramal dunia ini akan kiamat pada tanggal yang sudah ditentukan. dan blm ada yg tepat, buktinya kita masih ada sekarang :)
 
Back
Top