Indonesia Akt: Letto

Megha

New member
Album Baru Letto Diganggu Mati Lampu






Grup band Letto merilis album ketiganya. Pembuatan album ini tidak memiliki kendala berarti. Tetapi mereka kesal karena sering mati lampu pada saat proses rekaman.

"Kita rekamannya di Yogyakarta. Semuanya lancar, tapi sering membuang energi karena sering mati lampu dan membuat kita menunggu 12 jam," ujar Dedi, drummer Letto, saat ditemui di Djakarta Theater, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (22/1/2009) malam.

Album ketiga ini diberi judul 'Lethologica'. Tajuk album itu bermakna sebuah kelainan psikologis yang membuat seseorang lupa tentang sebuah kata kunci dalam percakapan. Menurut para personel Letto, judul album itu cukup unik dan menarik.

Di album ini, Letto menyertakan 12 lagu. Semua lagu itu memiliki kelebihan masing-masing dan berbeda dari sebelumnya. Mereka optimistis dengan album baru tersebut.

"Album ini kita buat senatural mungkin dan bercitarasa Indonesia banget deh," promo Noe, sang vokalis. (oz/fin)
 
Letto Band: Bikin Lagu Anak-Anak



Letto Band: Bikin Lagu Anak-Anak







Gara-gara sering mengisi acara dalam kontes menyanyi anak-anak ,Idola Cilik ternyata mendatangkan inspirasi untuk grup band Letto. Dan kini di album Letto yang terbaru, mereka memasukkan sebuah lagu anak-anak. Karena mereka ingin anak-anak memiliki lagunya sendiri.

"Ibu-ibu minta kami membuat lagu khusus anak-anak, agar anak-anak bisa menyanyikannya dan tidak menyanyikan lagu-lagu dewasa," kata Noe sang vokalis dalam jumpa pers di Djakarta Theater XXI Lounge, Jl. MH. Thamrin, Jakarta Pusat.


Di dalam album yang mereka berinama Lethologica, Ada 11 lagu istimewa, salah satunya adalah Layang-layang.

Nama Lethologica sendiri mempunyai arti yang menarik. "Itu nama asli dari sebuah kelainan psikologis. yang membuat seseorang bisa lupa, tentang sebuah kata kunci atau nama dalam sebuah percakapan," papar Noe.

Dalam album ketiga ini, Letto tak mempunyai kendala berarti. “ ga ada kendala, tapi saat rekaman sering mati lampu,” imbuh Neo. (kck/pit)
 
Re: Letto Band: Bikin Lagu Anak-Anak

ya saya harap band jaman sekarang juga memperhatikan tentang lagu-lagu jaman sekarang, kasian anak-anak jaman sekarang, nggak punya lagu yang sesuai dengan usianya.
 
Re: Album Baru Letto Diganggu Mati Lampu

:)) tabahkan hatimu letto, kita tunggu ya album barunya yang katanya mau membesut lagu anak-anak juga ;)
 
Back
Top