Inggris Punya Rooney dan Sturridge, Uruguay Miliki Suarez Serta Cavani

lydafeuer

New member
Inggris Punya Rooney dan Sturridge, Uruguay Miliki Suarez Serta Cavani


Inggris-Punya-Rooney-dan-Sturridge-Uruguay-Miliki-Suarez-Serta-Cavani4.jpg


Inggris, SunduL – Grup D Piala Dunia Brazil 2014 akan kembali mempertemukan negara dengan lini depan yang tajam seperti Inggris dan Uruguay.

The Three Lions dalam lanjutan pertandingan fase grup akan saling serang dengan Los Charruas yang saat ini dihuni striker-striker tajam.


Luis Suarez.

Inggris-Punya-Rooney-dan-Sturridge-Uruguay-Miliki-Suarez-Serta-Cavani2.jpg

Pemain bernama lengkap Luis Alberto Suarez Diaz lahir di Salto, Uruguay, 24 Januari 1987, adalah seorang striker handal yang merumput bersama klub Liverpool. Dia juga sudah langganan menjadi anggota tim nasional Uruguay.

Pada tahun 2006, Suarez pindah ke Belanda untuk bermain bagi Groningen di Eredivisie. Kemudian pemain berusia 27 tahun ini ditransfer ke Ajax pada tahun 2007. Pada 2008-09 ia menjadi Ajax Player of the Year.

Di tahun berikutnya, ia menjabat sebagai kapten klub, menjadi top skorer liga dengan 35 gol dalam 33 pertandingan, dan memenangkan Dutch Footballer of the Year. Ajax juga memenangkan Piala KNVB pada saat itu.

Pada musim 2010-11, ia mencetak satu gol melengkapi gol keseratusnya bagi Ajax, yang merupakan rekor beberapa pemain seperti Johan Cruyff, Marco van Basten dan Dennis Bergkamp yang juga pernah melakukannya.

Pada bulan Januari 2011, Suarez ditransfer ke Liverpool, dia tercatat sebagai pencetak gol dengan paling sering hat-trik dalam sejarah Premier League. Namun kelakuan nakalnya dilapangan sempat membuat publik Liga Inggris gerah.

Akhirnya pada paruh musim 2013-2014 kemarin, Luis Suarez terlihat sudah banyak perubahan, tajam di lini depan, tetapi jauh dari insiden.

Suárez membuat debut seniornya untuk Uruguay pada tanggal 8 Februari 2007 saat kemenangan 3-1 melawan Kolombia. Bersama timnas Suarez bertekat untuk membawa negaranya menjadi tim yang disegani lawan-lawannya pada Piala dunia 2014 Brazil.



Edinson Cavani.

Inggris-Punya-Rooney-dan-Sturridge-Uruguay-Miliki-Suarez-Serta-Cavani3.jpg

Penyerang dengan nama panjang Edinson Roberto Cavani Gomez ini lahir pada tanggal 14 Februari 1987. Saat ia ini bermain untuk Paris Saint Germain di Ligue 1 Prancis.

Cavani dikenal mesin pencetak gol yang sangat produktif, karena kemampuannya untuk mencetak gol mengesankan. Pada tahun 2013 kemarin, Cavani terdaftar dalam urutan seratus pemain terbaik di dunia.

Pada tanggal 6 Februari 2008, Cavani membuat penampilan pertamanya untuk tim senior bersama tim nasional Uruguay, ia berhasil mencetak gol saat negaranya ditahan imbang 2-2 dengan Kolombia.

Pada tanggal 8 Oktober 2010, ia mencetak hattrick internasional pertamanya dalam pertandingan persahabatan melawan Indonesia.

Baik bersama klubnya ataupun bermain untuk timnas Uruguay, Cavani adalah ujung tombak yang menjadi harapan para suporter negaranya.



Wayne Rooney.

Inggris-Punya-Rooney-dan-Sturridge-Uruguay-Miliki-Suarez-Serta-Cavani.jpg

Rooney memulai awal karir juniornya bersama tim junior Everton pada tahun 1996 silam. Pada tahun 2002, striker dengan panggilan Wazza ini akhirya di promosikan ke tim utama. Bermain untuk tim utama, permainannya pun kian berkembang. 67 pertandingan dan 15 gol berhasil ia ukir untuk The Toffes.

Pada tahun 2004, pelatih MU kala itu, Sir Alex Ferguson, dibuat terpesona dengan gaya bermainnya. Ferguson pun merekrutnya ke Old trafford. Selama berseragam Setan Merah, banyak gelar telah ia raih. Baik gelar di level klub maupun yang didapat secara personal. Sejauh ini, Wayne Rooney telah tampil sebanyak 292 kali dan mencetak 149 gol bagi United.

Sementara karirnya di tim senior Inggris ia awali sejak tahun 2003 lalu. Hingga kini, kurang lebih 88 caps dan 38 gol telah ia kemas untuk tim Tiga Singa. Wazza juga terdaftar dalam skuad Inggris di piala Dunia 2014 mendatang.

Selama berkarir sebagai pesepakboal, beberapa gelar invidu telah ia raih. Salah satunya gelar Pemain Terbaik PFA musim 2009/10.



Daniel Sturridge.

Inggris-Punya-Rooney-dan-Sturridge-Uruguay-Miliki-Suarez-Serta-Cavani1.jpg

Saat di usianya yang baru menginjak ke 16 tahun, pria bernama lengkap Daniel Andre Sturridge ini turut ambil bagian di turnamen Youth Cup 2006 sebagai pemain termuda. Menyumbangkan 4 gol yang memastikan City mendapat tiket di partai final. Setahun kemudian, Sturridge memulai kontrak profesional pertamanya bersama The Citizen.

Di awal musim 2006-2007, Sturridge masih disimpan dalam bangku cadangan. Pada Februari 2007, dia dimainkan petama kali ketika City bertanding melawan Reading.

Sturridge mencetak gol pertamanya di FA Cup saat menghadapi Sheffield United di penghujung Januari 2007.

Sangat disayangkan, kesempatan bermainnya di tim inti Manchester City bisa dibilang sangat jarang, sehingga dia bermain untuk tim muda di FA Youth Cup.

Di musim 2007-2008, Sturridge menjadi satu-satunya pemain yang mencetak gol di 3 turnamen sekaligus, yaitu di FA Youth Cup, FA Cup dan Liga Premier Inggris.

Di akhir musim 2008-2009, Sturridge dianugerahi penghargaan sebagai Young Player of the Season di Manchester City oleh The Citizen sendiri, yang kemudian penghargaan tersebut dia persembahkan untuk keluarga dan pamannya.

Setelah berakhirnya masa kontrak dengan jawara Liga Inggris musim lali itu, Sturriged resmi bermain bersama Chelsea pada Juli 2009.

Gol pertamanya berhasil diciptakan di laga debutnya di menit ke-12 dalam pertandingan persahabatan melawan Seattle Sounders pada pertengahan Juli 2009.

Hattrick penyerang berusia 24 tahun itu pun tercipta saat melawan Ipswich Town pada pertengahan September 2009.

Hingga musim 2010, Sturridge bermain sangat prima dan sukses mengoleksi gol-gol cantik serta menyumbangkan kemenangan untuk The Blues.

Pada akhir Januari 2011, Sturridge bermain bersama Bolton Wanderers sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim. Mencetak gol pertama di pertandingan pertama bersama klub di laga kandang melawan Wolverhampton Wanderers 2 hari setelah menandatangani kontrak.

Bersama The Wonderers pula, Sturridge pertama kali memerima kartu merah di partai final melawan mantan klubnya, Manchester City.

Akibatnya, Sturridge mendapat larangan bermain di 3 pertandingan awal musim saat kembali dengan Chelsea.

Di musim 2011-2012, pelatih baru City, André Villas-Boas, dibuat terkesan oleh kemampuan Sturridge yang menyebutnya dengan julukan Hulk.

Sturridge melewatkan pertandingan pramusim bertepatan dengan partitipasinya dengan tim Inggris Raya di Summer Olympics 2012.

Pada awal tahun 2013, Sturridge hengkang dari Chelsea dan resmi bergabung bersama Liverpool. Dia mencetak gol pertama di menit ke-7 untuk The Reds di pertandingan pertamanya melawan Mansfield Town.

Dalam membela tim nasional negaranya, Inggris, Sturridge sudah turut ambil bagian bersama tim nasional muda U-16, U-17, U-18, U-19, U-20 dan U-21.

Dia mendapat penggilan untuk bergabung bersama timnas senior Inggris sejak November 2011 dan mencetak gol pertamanya dan memberi kemenangan Inggris saat melawan San Marino dengan skor akhir 8-0.

Dalam ajang Olimpiade London 2012, nama Sturridge juga masuk dalam daftar pemain yang berlaga di turnamen tersebut. Namun Inggris Raya harus puas hanya bisa bermain hingga hingga babak perempat final karena takluk atas Korea Selatan.

Kali ini di FIFA World Cup 2014 Brazil, Sturridge kembali masuk dalam daftar skuad pelatih Roy Hodgson untuk timnas Inggris, penampilan tajamnya musim lalu bersama Liverpool membuat sang pelatih merasa Sturridge layak membela negaranya.


Duet Suarez dan Cavani yang akan tampil lebih garang, ataukan Rooney dan Sturridge dari Inggris yang akan membobol gawang Uruguay?
 
Last edited:
sayang diego forlan udah ga ada ya, terakhir uruguay juara copa america 2011 waktu masih ada forlan,

tapi suarez udah berkembang banget sekarang, kurang lebih bisa menggantikan forlan, ga kebayang seramnya uruguay kalau masih ada forlan sekarang, atau suarez yang sekarang, 4 tahun lalu
 
Back
Top