INI NIH KEUNTUNGAN MIGRASI MENGGUNAKAN CLOUD COMPUTING BAGI E-COMMERCE

whiteranger265

New member
Cloud Server Indonesia – Perkembangan teknologi sudah mengubah cara hidup sebagian besar masyarakat. Salah satunya dengan hadirnya e-commerce yang memudahkan masyarakat untuk mendapatkan berbagai barang kebutuhan tanpa harus keluar dari rumah. Perubahan ini menyebabkan menjamurnya e-commerce terutama di Indonesia. Agar tidak kalah bersaing tentu e-commerce harus mampu membaca tren dengan cepat juga memberikan pengalaman berbelanja secara online yangtidak terlupakan. Untuk menjawab berbagai tantangan ini solusi terbaik adalah dengan bermigrasi menggunakan cloud computing karena teknologi ini menawarkan berbagai kelebihan, beberapa di antaranya:

Meningkatkan jumlah permintaan yang bisa ditangani di saat bersamaan. Salah satu kelebihan utama cloud computing adalah skalabilitas. Ini tentu akan akan membantu perusahaan untuk menangani lebih banyak pembeli di saat bersamaan tanpa mengalami crash atau hal lainnya yang akan membuat pembeli kecewa. Hal ini disebabkan karena dengan bermigrasi menggunakan cloud computing berarti perusahaan e-commerce tidak terbatas menggunakan satu server tertentu selain itu skala cloud computing dapat diubah kapan saja sesuai dengan kebutuhan.
KEUNTUNGAN MIGRASI MENGGUNAKAN CLOUD COMPUTING BAGI E-COMMERCE

Menciptakan pasar yang kompetitif. Cloud computing sangat fleksibel dan dapat diubah sesuai dengan kebetuhan. Hal ini tentu akan menekan biaya operasional yang pada akhirnya akan meningkatkan daya saing e-commerce. Dengan bermigrasi menggunakan cloud computing maka start up dapat bersaing dengan e-commerce yang sudah terlebih dahulu besar. Ini tentu akan menciptakan iklim pasar yang kompetitif dan sangat baik untuk perkembangan bisnis.

Memudahkan proses pemulihan. Banyak gangguan tidak terduga yang mungkin terjadi seperti kegagalan sistem atau gangguan listrik di saat yang tidak tepat. Hal ini tentu akan mempengaruhi kinerja server yang pada akhirnya akan mengganggu aktivitas online padalah operasional bisnis e-commerce sangat bergantung pada internet. Untuk mencegah kerugian, sebaiknya e-commerce bermigrasi ke cloud computing. Selain karena migrasi ke cloud computing berarti menggunakan server yang disediakan oleh penyedia layanan cloud computing yang berbeda dengan server on-premis juga karena akan mempermudah proses pemulihan seandainya dibutuhkan untuk memperbaiki kerusakan yang mungkin terjadi.

Teknologi cloud computing telah membuka banyak kemungkinan yang dapat dimanfaatkan oleh e-commerce untuk mengembangkan bisnis. Jika Anda pemilih bisnis e-commerce sekarang adalah saat yang tepat untuk bermigrasi menggunakan cloud computing. Beberapa ahli teknologi meramalkan kalau cloud computing akan terus berinovasi yang tentunya akan memberikan kabar baik bagi penggunanya.

Sumber
 
Menarik sekali dalam hal ini untuk para pengguna e commerce, maka bisa digunakan untuk para pebisnis. Biaya yang dikeluarkan tentu akan lebih kecil dengan hasil yang bisa diperoleh.
 
Back
Top