Megha
New member
T Shirt yang dipasangi iPod ini bisa dicuci seperti baju biasa
Player music iPod kini sudah menjadi barang kehidupan sehari-hari yang dibutuhkan banyak orang,sebuah mall baru-baru ini memadukan iPod ke dalam jas,dengan merogoh kocek sebesar 149 poundssterling atau kurang dari 300 dollar AS Anda sudah dapat menikmati teknologi baru ini.
Jas-jas ini menggunakan ?bahan smart? yang disebut Elektex, mengubah Collar (lengkung leher baju) menjadi alat kontrol yang memiliki 5 tombol. Tanpa perlu mengeluarkan iPod dari dalam saku celana, pemakai bisa memilih lagu lainnya.
Menurut produsen, MP3 dan HP merupakan sebuah pasar yang besar, teknologinya mengubah busana menjadi mode yang mutlak diperlukan.
Perusahaan M & S meluncurkan jas dari ?bahan smart?dan serat yang dipadukan dengan wol.Mantel dijual seharga 90-140 poundssterling,celana 59 poundssterling.
Mekanisme Tersembunyi
Perancang menyelipkan sambungan iPod ke dalam saku jas,dan dengan pintar juga menempatkan earphone ke tempat tersembunyi.
Namun,iPod yang dikenakan di badan ini juga ada kekurangannya,misalnya kalau ingin mengganti penyanyi atau CD,maka shocknya harus dicabut,dan dioperasikan secara manual.
Selain itu,jangan memasukkan jas-jas elektrik ini ke dalam mesin cuci,harus dicuci kering.
Bagaimanapun juga, bagi para pria yang sibuk menikmati musiknya saat menumpang mobil berangkat kerja, ini pasti sebuah produk yang lumayan ?keren?.
Namun,mereka yang mengenakan jas ini harus hati-hati jangan serampangan disentuh orang, sebab kalau tidak musik yang tengah dinikmati di kuping mungkin nadanya akan tiba-tiba berubah.
(Sumber Dajiyuan di Era baru)