Istana Tolak Komentari Data FITRA Soal Anggaran Open House Rp 1,5 M

primaI

New member
011449_img00372201208190918.jpg

Keluarga Presiden saat open house di Istana

Pihak Istana menolak berkomentar mengenai anggaran open house senilai Rp 1,5 M. Pihak Istana meragukan validasi data anggaran tersebut.

"Saya tidak mengomentari itu, tidak punya data sebaik yang dikatakan oleh lembaga swadaya masyarakat. Saya tidak tahu datanya dari mana, silakan ditanyakan kepada mereka yang mempublish itu, saya tidak ada komentar soal itu," ujar Jubir Presiden Julian Aldrin Pasha di Istana Negara, Jakarta (19/8/2012).

Julian mempertanyakan tujuan dari pihak yang merilis data anggara open house tersebut. Padahal selama ini, pihak Istana berusaha untuk memberi ksempatan kepada masyarakat untuk bersilahturahim dengan presiden.

"Kalau pertanyaannya seperti itu ada kesan dia menyayangkan diselenggarakan acara seperti ini. Kan diselenggarakan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat luas, kepada rakyat yang ingin bersilaturahim dengan presiden dan keluarga presiden itu di Istana, karena itu digelar acara open house, itu semangatnya," jelasnya.

"Jadi memang semata-mata untuk memberikan kesempatan kepada saudara-saudara kita dari manapun untuk bisa masuk dalam acara halal bihalal seperti yang kita selenggarakan hari ini di istana," lanjutnya.

Sebelumnya Forum Indonesia untuk Tranparansi Aggaran (FITRA) merilis data anggaran open house atau silaturahim lebaran Presiden SBY di Istana Negara untuk tahun 2012. Acara itu disebut menghabiskan dana sebesar Rp 1,5 miliar. Sedangkan alokasi harga prakiraan sementara (HPS) yang disiapkan Setneg sebesar Rp 1.618.504.500.

"Anggaran silaturahim Presiden SBY pada Hari Raya Idul Fitri 1433 H yang ditawarkan Setneg dalam bentuk harga prakiraan sementara adalah Rp 1.618.504.500, realisasinya Rp 1,5 miliar. Anggaran ini terlalu mahal," kata Kordinator Investigasi dan Advokasi FITRA, Uchok Sky Khadafi, kepada detikcom, Sabtu (18/8/2012).

sumber

---------------

terus berapa dong anggaran yang digulirkan buat Open House yang sebenarnya? <:||

jangan2 emang sengaja dirahasiakan buat di** SENSOR ** :D
 
ini open house di istana negara ya, bukan di rumah SBY di cikeas? kalau ya masih wajar dibiayai negara, tapi kalau bisa dihemat lagi, atau malah jika bisa tanpa biaya (tidak perlu makan2, beli pakaian & barang2 baru, dll, yang sudah ada saja, untuk mengingat masyarakat yang masih belum bisa makan diluar sana meskipun sudah idul fitri), kalau bisa begini akan membuat masyarakat sangat senang & bangga dengan SBY
 
cara paling baik itu jadikan ketua FITRA sebagai bagian dari pemerintahan atau masukan sebagai pegawai kepresidenan. jamin FITRA tak banyak berkoar2 soal presiden
 
ngak usah open house ke istana

percuma saja antri nya panjang

gue ogah open house ke istana negara capek saja
 
Back
Top