Jangan Memperumit Masalah

spirit

Mod
Terpetik sebuah kisah, seorang pemburu berangkat ke hutan dengan membawa busur dan tombak. Dalam hatinya dia berkhayal mau membawa hasil buruan yang paling besar, yaitu seekor rusa. Cara berburunya pun tidak pakai anjing pelacak atau jaring penjerat, tetapi menunggu di balik sebatang pohon yang memang sering dilalui oleh binatang-binatang buruan.

Tidak lama ia menunggu, seekor kelelawar besar kesiangan terbang hinggap di atas pohon kecil tepat di depan si pemburu. Dengan ayunan parang atau pukulan gagang tombaknya, kelelawar itu pasti bisa diperolehnya. Tetapi si pemburu berpikir, "untuk apa merepotkan diri dengan seekor kelelawar? Apakah artinya dia dibanding dengan seekor rusa besar yang saya incar?"

Tidak lama berselang, seekor kancil lewat. Kancil itu sempat berhenti di depannya bahkan menjilat-jilat ujung tombaknya tetapi ia berpikir, "Ah, hanya seekor kancil, nanti malah tidak ada yang makan, sia-sia." Agak lama pemburu menunggu. Tiba-tiba terdengar langkah-langkah kaki binatang mendekat, pemburupun mulai siaga penuh, tetapi ternyata, ah... kijang.

Ia pun membiarkannya berlalu. Lama sudah ia menunggu, tetapi tidak ada rusa yang lewat, sehingga ia tertidur. Baru setelah hari sudah sore, rusa yang ditunggu lewat. Rusa itu sempat berhenti di depan pemburu, tetapi ia sedang tertidur. Ketika rusa itu hampir menginjaknya, ia kaget. Spontan ia berteriak, "Rusa!!!" sehingga rusanya pun kaget dan lari terbirit-birit sebelum sang pemburu menombaknya. Alhasil ia pulang tanpa membawa apa-apa.

Banyak orang yang mempunyai idealisme terlalu besar untuk memperoleh sesuatu yang diinginkannya. Ia berpikir yang tinggi-tinggi dan bicaranya pun terkadang sulit dipahami. Tawaran dan kesempatan-kesempatan kecil dilewati begitu saja, tanpa pernah berpikir bahwa mungkin di dalamnya ia memperoleh sesuatu yang berharga.

Tidak jarang orang-orang seperti itu menelan pil pahit karena akhirnya tidak mendapatkan apa-apa. Demikian juga dengan seseorang yang bergumul dengan pasangan hidup yang mengharapkan seorang gadis cantik atau perjaka tampan yang baik, pintar dan sempurna lahir dan batin, harus puas dengan tidak menemukan siapa-siapa.

Berpikir sederhana, bukan berarti tanpa pertimbangan logika yang sehat. Kita tentunya perlu mempunyai harapan dan idealisme supaya tidak asal tabrak. Tetapi hendaknya kita ingat bahwa seringkali Tuhan mengajar manusia dengan perkara-perkara kecil terlebih dahulu sebelum mempercayakan perkara besar dan lagipula tidak ada sesuatu di dunia yang perfect yang memenuhi semua idealisme kita. Berpikirlah sederhana.
 
dibikin enak aja . .^_^ :
  • hidup jangan terlalu berambisi
  • jangan terlalu membesar-besarkan masalah . .
  • tidak sombong & tidak melecehkan orang lain
  • terkadang hidup harus menerima kenyataan(walaupun sulit)
 
memang nggak ada yang instant..
semua pake keringat..
dari yang kecil dulu..
rajin pangkal pandai
hemat pangkal kaya
rame pangkalan ojek..
halah... ngacooooo..
 
setiap orang tidak pernah bahagia selamanya dalam hidupnya~
masalah pasti datang~
berat, ringan atau biasa-biasa aja~
jadi jangan pernah mengeluh klo dapet masalah,,, masalah yang rumit sekalipun... apalagi coba bunuh diri... jangan dunk~
klo ada masalah ucapin aja... teriak kuat''~
menyeringai~
"masalah?????? aku suka masalah???? ada lagi????"

itu membuat hati saya lebih tenang dan lebih tenang menjalani masalah~
jangan pernah berpikir untuk melewati masalah hidup, tapi jalani~
dengan hati sejuk~ jangan mengeluh~
karena keluhan bisa membuat masalah menjadi lebih rumit~

tetap tersenyum~<3D
bila ingin menangis... nangis aja~
aku juga sering gitu~
aku jalanin masalah apa pun itu~
aku lelah~ dan menangis~ tangis bukan berarti aku menyesali hidupku~ bukan berarti aku menyerah....
hanya beristirahat sejenak~
buang kepenatan~
dan setelahnya~ aku tersenyum kembali~ menyapa indah semua masalahku~
hi masalahku--- yuk jalan lagi~ :)
 
itu membuat hati saya lebih tenang dan lebih tenang menjalani masalah~
jangan pernah berpikir untuk melewati masalah hidup, tapi jalani~
dengan hati sejuk~ jangan mengeluh~
karena keluhan bisa membuat masalah menjadi lebih rumit~
jangan berpikir masalah itu adalah suatu masalah,...aq selalu menganggap masalah itu adalah TANTANGAN,..."wah tantangan baru nich"....begitu,...coba deh ganti kata2 masalah kamu dengan tantangan...beda rasanya...suer...
kasih bintang ah bwt dianaapplekyu..
 
setiap orang tidak pernah bahagia selamanya dalam hidupnya~
masalah pasti datang~
berat, ringan atau biasa-biasa aja~
jadi jangan pernah mengeluh klo dapet masalah,,, masalah yang rumit sekalipun... apalagi coba bunuh diri... jangan dunk~
klo ada masalah ucapin aja... teriak kuat''~
menyeringai~
"masalah?????? aku suka masalah???? ada lagi????"

itu membuat hati saya lebih tenang dan lebih tenang menjalani masalah~
jangan pernah berpikir untuk melewati masalah hidup, tapi jalani~
dengan hati sejuk~ jangan mengeluh~
karena keluhan bisa membuat masalah menjadi lebih rumit~

tetap tersenyum~<3D
bila ingin menangis... nangis aja~
aku juga sering gitu~
aku jalanin masalah apa pun itu~
aku lelah~ dan menangis~ tangis bukan berarti aku menyesali hidupku~ bukan berarti aku menyerah....
hanya beristirahat sejenak~
buang kepenatan~
dan setelahnya~ aku tersenyum kembali~ menyapa indah semua masalahku~
hi masalahku--- yuk jalan lagi~ :)

good =b=
satu bintang lagi
 
siap den. terima kasih sharingnya. selalu berusaha untuk merubah pount of view juga membantu. banyak2 cara ilmu tentang pengembangan diri apa lagi
 
kalo tujuane ibadah/ngumpulin amal buat bekal mati emang ada benernya juga. nyapo cari yg sulit kalo yg mudah ada?
Beda kasus lagi kalo buat cari duit halal/haram suka2 allah ra mikir. nyapo dipermudah kalo bisa dipersulit? Aturan2 harus dibuat lobang2 agar bisa digunakan dlm kesempatan.
Contohnya:
aplikasi simulator SIM. Juga uji prakteknya. ngarep kalo bisa lulus mulus.
di simulator..
buat banyak jebakan betmen di soal. hasil jawaban juga jangan di perlihatkan.(hanya penguji yg tau) hasil akhirnya saja kasih tau. mau diluluskan kasih 70 lebih dikit. gak lulus ya kasih 69 saja. biar minggu depan ngulang.
(cape bolak balik akhirnya mikir, ambil cepet saja deh!)
Di uji praktek.
sigsag timing/stopwatch pegang yg ngetest. hasilnya tambahin saja meski gak jatuhin balok. 6 detik. harusnya 4 detik yg lulus. minggu depan ulang. yaa... dp bolak-balik rudgi waktu bayar deh!
kasus lain bisa cari.

- n1 -
 
ada orang-orang yang tidak mempedulikan masalahnya sendiri, tetapi memperumit masalah orang lain. orang-orang seperti ini tidak pernah mampu menyelesaikan masalah hidupnya sendiri, tapi justru lebih mampu merumitisasi masalah orang lain. pada akhirnya, orang seperti ini akan terkubur oleh masalahnya sendiri
 
Back
Top