angelicaisabel
New member
Berita Bola – Jerman berhasil kembali menduduki posisi pertama didunia dalam daftar peringkat FIFA. Der Panzer berhasil mengungguli Brasil dan Argentina yang menghuni posisi 2 dan 3.
Simak juga : Jerman Juara Piala Konfederasi 2017
Berkat kesuksesan Die Mannschaft di Piala Konfederasi 2017 dengan mengalahkan Chile 1-0 di final, membuat posisi mereka naik. Sejak digusur dari peringkat pertama dua tahun silam, Jerman kembali berjaya berkat penampilan apik pasukan mudanya di Piala Dunia Mini dan Piala Euro U-21.
Baca juga : Asal-Usul Piala Konfederasi
Dengan total poin 1.609, Der Panzer berhasil menggeser Brasil dan Argentina yang harus turun masing-masing satu tingkat, sementara Portugal mengekor di posisi keempat.
Polandia berhasil membuat rekor baru dengan menduduki posisi ke enam, ini merupakan pencapaian terbaik mereka sepanjang sejarah.
Swedia juga mencapai kesuksesan dengan melompat ke peringkat 18 dengan naik 16 tingkat. Ini merupakan prestasi terbaik mereka dengan berhasil masuk dalam daftar 20 besar peringkat FIFA.
Sementara posisi Indonesia tidak ada perubahan dengan menghuni posisi ke-175, Indonesia masih dibawah Filipina (126), Thailand (131), Vietnam (133), Myanmar (157), Malaysia (167), Singapura (169), Laos (171), dan Kamboja (173), hanya Brunei Darussalam (188) dan Timor Leste (196) yang ada di bawah Indonesia.
Daftar peringkat FIFA bulan Juli (20 besar):
1. Jerman = 1609
2. Brasil = 1603
3. Argentina = 1413
4. Portugal = 1332
5. Swiss = 1329
6. Polandia = 1319
7. Chile = 1250
8. Kolombia = 1208
9. Prancis = 1199
10. Belgia = 1194
11. Spanyol = 1114
12. Italia = 1059
13. Inggris = 1051
14. Peru = 1014
15. Kroasia = 1007
16. Meksiko = 1003
17. Uruguay = 995
18. Swedia = 933
19. Islandia = 927
20. Wales = 922
Sumber Berita - Kungfubola