KNPI

Megha

New member
KNPI. ( Komite Nasional Pemuda Indonesia )
komite ini didirikan sebagai wadah komunikasi untuk mempersatukan para generasi muda Indonesia,
Sekaligus menjadi wadah stabilisator dan dinamisator generasi muda yang turut bertanggung jawab terhadap proses regenerasi bangsa;
didirikan di Jakarta 23 Jul 1973, berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.


Tujuan dibentuknya KNPI :
1) Menjadi Penengah atau jembatan untuk mempersatukan berbagai perbedaan dalam tubuh generasi muda indonesia yang ditimbulkan akibat perbedaan latar belakang, agama, ras, dan sosial kultural lainnya.
2) Menghimpun seluruh potensi generasi muda indonesia serta menggalang persatuan dan kesatuan sehingga tercipta suatu kerja sama yang seimbang antara generasi muda,
3) Menumbuhkan dan menyalurkan dinamika generasi muda indonesia dalam partisipasi terhadap pembangunan nasional.
4) Menciptakan sekaligus membina kader-kader bangsa yang bermutu tinggi. Mempunyai keahlian dan keterampilan dalam usaha mempersiapkan pemimpin-pemimpin bangsa,
5) Sarana untuk Mengembangkan mental, mendidik dan menyalurkan pemuda-pemuda yang berwatak, dan berbudi pekerti luhur.
6) Menyalurkan dan memperjuangkan Kepentingan-kepentingan pemuda Serta melakukan kegiatan-kegiatan berdasarkan program yang nyata sesuai dengan keterampilan/keahlian masing-masing dalam masyarakat.
7) KNPI juga menjadi wadah satu-satunya yang mewakili generasi muda indonesia dalam forum-forum internasional. [FOOTNOTE]Ensiklopedi Indonesia, 1992, Penerbit PT Ichtiar Baru Van Hoeve, Jakarta, PT Intermasa, Jakarta[/FOOTNOTE]







[h=1]Reference & Resources[/h]
[REFLIST]1[/REFLIST]
 
Back
Top