Kulik Manisnya Bisnis Biro Jodoh Online

johnnypetot

New member
Masih ingat gak dengan acara reality show take me out yang sempat booming beberapa tahun lalu? Gak tau sekarang masih ada atau udah gak tayang lagi. Bukan, saya bukan ingin membahas ini.

Tapi melihat salah satu biro jodoh online milik salah satu artis terkenal yang membuat saya tergelitik mencari apa yah yang membuatnya melirik biro jodoh online ini sebagai startup bisnis selain bisnis internet lainnya.

Setelah dilihat lebih jauh ada beberapa poin mengapa bisnis biro jodoh online ini dijadikan peluang investasi bagi sebagian orang. Salah satunya adalah kesibukan orang saat ini yang membuat mereka gak ada waktu seperti anak ABG melakukan pendekatan mendapatkan pasangan yang diidamkan.

Jangankan pendekatan, mencari dan mungkin hanya berkenalan saja sudah gak ada waktu. Alasan lainnya mereka merasa sudah bukan masanya lagi entah karena malu, gengsi, dll.

Untuk itu, peluang bisnis biro jodoh online patut dilirik dan bisa dijadikan jalan buat kamu mendulang uang. Nih saya kasih sedikit tips supaya kamu juga bisa mencicipi manisnya bisnis biro jodoh online.

1. Menarik, dan Beda
Buat bisnis biro jodoh online kamu terlihat menarik dan berbeda dengan biro jodoh online lainnya. Tonjolkan kelebihan apa yang membuat bisnis kamu ini patut dilirik calon member. Di awal berikan keanggotaan gratis, dan tawarkan pada mereka kalau ingin memiliki beberapa feature bisa membayar keanggotaan.

2. Berikan service yang memuaskan
Maksudnya dari sejak awal register, mencocokkan pasangan sampai akhirnya mendapatkan pasangan. Kalau kamu menyediakan fasilitas forum di dalam website, aktiflah menyapa sebagai admin, atau moderator. Jadilah jembatan antar member yang ingin berkomunikasi.

3. Bersikap tegas
Kalau ada anggota yang melakukan penipuan identitas langsung tindak dengan menghapus akun dan memblok aksesnya. Gitu juga kalau ada anggota yang bikin resah anggota lainnya, jangan lama-lama ambil tindakan. Karena ini bisa berakibat bisnis biro jodoh online kamu tercemar dan ditinggal anggota.

4. Be creative
Selain menarik, beda kamu juga harus kreatif berinovasi dengan bisnis kamu. Misalnya dengan membuat event gathering atau kopdar. Atau buat beberapa feature tambahan yang menarik minat mereka.

5. Aktif gabung di beberapa komunitas online
Majunya teknologi sekarang membuat komunitas online mulai bermunculan. Salah satunya di forum ini. So, lewat komunitas online kamu bisa sekalian promosi bisnis biro jodoh online milik kamu. Tawarkan apa saja hal menarik yang bisa didapat dan gimana cara gabungnya.
 
Back
Top